PDI-P Anggap Pidato SBY Testimoni yang Baik

By Yoga Sukmana - Selasa, 18 September 2018 | 14:37 WIB
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto di Rumah Cemara, Jakarta, Kamis (30/8/2018).
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto di Rumah Cemara, Jakarta, Kamis (30/8/2018). (KOMPAS.com/ABBA GABRILLIN)

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto menilai pidato Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai testimoni yang baik.

Dalam pidato di HUT Partai Demokrat ke-17, SBY melontarkan kritik ke pemerintahan Jokowi. Namun kritik itu juga disertai pengakuan atas kinerja pemerintahan.

"Semalam saya lagi rapat sehingga tidak mendengarkan pidato (penuh) dari Pak SBY," ujarnya di Jakarta, Selasa (18/9/2018).

"Namun mengakui itu (pencapaian pemerintah) kan bagus. Tim kampanye juga tujuannya untuk membuat orang mengakui kepemimpinan Pak Jokowi, baik merakyat. Itu (Pidato SBY) testimoni yang baik," sambung Hasto.

Baca juga: 4 Kritik SBY untuk Jokowi di HUT Ke-17 Partai Demokrat

Kompas.com mencatat, ada 4 kritik yang disampaikan oleh SBY kepada pemerintahan Jokowi dalam pidatonya. Mulai dari program pro rakyat pemerintahan SBY dihilangkan oleh pemerintahan Jokowi.

Selain itu SBY juga melancarkan kritik atas kenaikan harga dan angka pengangguran, kriminalisasi ketidakadilan hukum, dan pelemahan nilai tukar rupiah.

Namun SBY juga menyelipkan pengakuan atas kinerja pemerintahan di bawah komando Presiden Jokowi.

"Partai Demokrat juga harus jujur bahwa sebagian masyarakat puas terhadap sejumlah hal, yang tentunya ini merupakan capaian pemerintah yang harus kami beri apresiasi," kata SBY.

Editor : Dian Maharani
Artikel Terkait


Close Ads X