Audi Ganti Semua Tombol di Kabin A8 Menjadi Model Sentuh

Selasa, 25 November 2014 | 11:30 WIB
Car Advice Audi mengganti tombol menjadi layar sentuh di Interior konsep Prologue.

Los Angeles, KompasOtomotif – Adu keren eksterior kini sedang terjadi pada semua produk baru, namun untuk merek kelas premium persaingan tidak hanya berhenti sampai di situ. Kepala desain Audi Marc Lichte mengatakan, dalam beberapa tahun ke depan desain interior akan menjadi topik yang paling sering dibicarakan di antara merek-merek premium asal Jerman.

Pada Los Angeles Auto Show yang kini sedang berlangsung, Lichte mengatakan kepada Car Advice, Selasa (25/11/2014), konsep Audi Prologue yang akan menjadi generasi penerus A8 merupakan contoh pertama usaha Audi memenangkan persaingan.

Car Advice Audi Prologue Concept adalah calon penerus generasi terbaru A8.

Semua fitur yang seharusnya diatur menggunakan tombol diganti menjadi model sentuh. “Seperti yang bisa Anda lihat, tidak ada tombol. Ini adalah langkah besar, menggantinya dengan model sentuh. Jadi, seperti inilah yang pasti kita lihat di masa depan,” ucap Lichte.

Hal lain yang juga diungkapkan, semua layar terkoneksi dengan arsitektur. Integrasi teknologi, kata Lichte, adalah hal penting buat Audi. “Saya melihat ini tren besar, seperti di showcar, interior seperti ini,” jelas Lichte yang juga mengatakan fitur tersebut bakal melengkapi A8 terbaru yang meluncur pada 2016.

Untuk mobil-mobil premium, tampang elegan atau eksklusif bukan satu-satunya cara memikat konsumen. Kenyamanan dan pengalaman berada dalam kabin berlaku serius untuk segmen atas.

Penulis : Febri Ardani Saragih
Editor : Aris F. Harvenda