Survei: Penanganan Gempa NTB Berdampak Positif untuk Jokowi-Ma'ruf

By Fitria Chusna Farisa - Kamis, 27 September 2018 | 16:02 WIB
Presiden Joko Widodo (ketiga kiri) didampingi Gubernur NTB TGB Zainul Majdi (kedua kiri) bersama warga korban gempa nonton bareng upacara penutupan Asian Games 2018 di Lapangan Kecamatan Gunungsari, Lombok Barat, NTB, Minggu (2/9/2018). Presiden Jokowi di sela kunjungannya ke lokasi gempa menyempatkan diri untuk nonton bareng warga korban gempa upacara penutupan Asian Games 2018.
Presiden Joko Widodo (ketiga kiri) didampingi Gubernur NTB TGB Zainul Majdi (kedua kiri) bersama warga korban gempa nonton bareng upacara penutupan Asian Games 2018 di Lapangan Kecamatan Gunungsari, Lombok Barat, NTB, Minggu (2/9/2018). Presiden Jokowi di sela kunjungannya ke lokasi gempa menyempatkan diri untuk nonton bareng warga korban gempa upacara penutupan Asian Games 2018. (ANTARA FOTO/AHMAD SUBAIDI)

JAKARTA, KOMPAS.com - Penanganan gempa bumi di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) berdampak positif terhadap dukungan bagi pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin. 

Hal itu berdasar pada hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA yang dirilis Kamis (27/9/2018).

Baca juga: Survei LSI: Elektabilitas Jokowi-Maruf dan Prabowo-Sandi Naik Turun di Kalangan NU dan PA 212

Survei tersebut dilakukan pada 14-22 September 2017, melalui wawancara tatap muka menggunakan kuesioner. Survei dilakukan di 34 provinsi di Indonesia, menggunakan metode multistage random sampling dengan 1.200 responden dan margin of error sebesar 2,9 persen.

Menurut hasil survei, terjadi peningkatan dukungan terhadap Jokowi-Ma'ruf jika dikaitkan dengan penanganan gempa lombok.

"Kunjungan Jokowi ke Lombok meningkatkan sentimen positif, lebih banyak yang mendukung (Jokowi-Ma'ruf) dibandingkan yang semakin kurang mendukung," kata peneliti LSI Denny JA, Ardian Sopa, di kantor LSI Denny JA, Rawamangun, Jakarta Timur.

Survei mengatakan, sebanyak 48,4 persen responden lebih mendukung Jokowi-Ma'ruf usai gempa Lombok. Hanya 1,6 persen responden yang lebih tidak mendukung. Sementara itu, sebanyak 39 persen menjawab sama saja.

Baca juga: Berkaca dari Survei Indikator, Kubu Prabowo-Sandiaga Yakin Menang

Berbeda dari peristiwa gempa Lombok, dalam hal kenaikan kurs Dollar Amerika Serikat terhadap Rupiah, dukungan terhadap Jokowi-Ma'ruf mengalami penurunan.

Hasil survei menunjukkan, sebanyak 20,9 persen responden menyatakan lebih tidak mendukung Jokowi-Ma'ruf usai kenaikan kurs dolar. Sementara yang lebih mendukung sebesar 14,1 persen.

Responden yang menyatakan sama saja mencapai 50 persen, sedangkan sisanya menjawab tidak tahu.

Kompas TV Simak dialognya dalam Kompas Petang bersama narasumber berikut ini.



 

Editor : Krisiandi
Artikel Terkait


Close Ads X