Sempat Mengeluh Masuk Angin, Seorang Pria Ditemukan Tewas di Rumahnya

Minggu, 1 September 2019 | 20:44 WIB

IlustrasiSHUTTERSTOCK Ilustrasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pria ditemukan meninggal dunia di rumahnya, Jalan Pertanian Selatan, RT 01, RW 03, Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (1/9/2019).

Kanit Reskrim Polsek Duren Sawit Iptu Fadholi mengatakan, korban ditemukan tewas oleh adiknya yang bernama Agustinus sekitar pukul 17.00 WIB.

Fadholi menjelaskan, awalnya korban dan adiknya itu berada di rumah korban untuk makan siang bersama.

Lalu Agustinus izin kepada korban untuk pulang ke rumahnya di daerah Klender untuk antarkan anaknya pergi ke Karawang.

Baca juga: Hilang 4 Hari, Lansia Penjual Sayur Ditemukan Tewas di Dasar Tambak Udang

"Sebelum saksi pergi korban sempat mengeluh masuk angin, perut kembung," kata Fadholi saat dikonfirmasi wartawan, Minggu.

Kemudian Agustinus beserta anaknya kembali ke rumah korban untuk mengambil mobil miliknya yang diparkir di sana.

Ketika Agustinus hendak pamit ke korban, dia melihat korban sudah tergeletak tak sadarkan diri dan setelah diperiksa ternyata sudah meninggal dunia.

"Saksi melihat korban tergeletak dengan posisi telungkup. Saat itu saksi langsung menghampiri korban dan melihat dan mengecek keadaan korban sudah tidak sadarkan diri dan diperkirakan oleh saksi korban sudah meninggal dunia," ujar Fadholi.

Agustinus langsung melaporkan hal tersebut ke Polsek Duren Sawit. Polisi yang tiba di TKP pun langsung mengidentifikasi korban sekaligus olah TKP.

"Pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan baik benda tumpul maupun tajam. Dan korban diduga meninggal karena sakit. Menurut keterangan keluarganya adik korban, bahwa korban mempunyai riwayat sakit maag akut. Selain itu punya riwayat sakit asam lambung," ujar Fadholi

Korban pun langsung dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo guna jalani pemeriksaan.


Penulis : Dean Pahrevi
Editor : Irfan Maullana