Magic Hour: The Series 2 Sajikan Lebih Banyak Konflik

Senin, 3 Desember 2018 | 15:07 WIB

Dimas Anggara saat ditemui di kantor Iflix Indonesia di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (3/12/2018).KOMPAS.com/IRA GITA Dimas Anggara saat ditemui di kantor Iflix Indonesia di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (3/12/2018).

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar baik untuk para penonton film seri Magic Hour. Kisah cinta Rangga dan Reina akan kembali hadir dalamserial Iflix Axiata Original bertajuk Magic Hour: The Series 2.

Pemeran utama, Dimas Anggara mengatakan di musim kedua ini cerita Magic Hour akan dipenuhi konflik dan plot cerita yang mengejutkan.

Hal itu dikatakan Dimas dalam wawancara ekslusif dengan Kompas.com di kantor Iflix Indonesia, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (3/12/2018).

"Peran masih sama karena kan ada kelanjutan dari yang pertama. Aku tetap jadi Rangga. Cuma mungkin di yang kedua ini ceritanya lebih kompleks dan banyak banget twist dan konflik," kata Dimas.

"Jadi mungkin proporsinya lebih agak berbeda dari yang pertama. Cuma secara garis besar ceritanya masih berkesinambungan dan konfliknya lebih banyak pastinya," sambungnya.

Senada dengan Dimas, Yunita Siregar, pemeran Mita dalam serial iu menuturkan bahwa para tokoh akan lebih emosional.

"Yang season dua ini memang lebih banyak dramanya ya. Lebih emosional, dan bukan satu dua karakter, kayaknya semuanya deh ya karaktermya berubah. Jadi lebih emosional," tutur Yunita.

Serial yang akan tayang di Iflix pada awal tahun 2019 mendatang itu turut dimeriahkan oleh Michelle Ziudith, Maxime Bouttier, Ayushita dan lainnya.

Baca juga: Michelle Ziudith Jalani Shooting untuk Serial Magic Hour 2


Penulis : Ira Gita Natalia Sembiring
Editor : Kistyarini