Setelah dengan Ketum, Jokowi Bertemu Sekjen Parpol Selasa Malam Ini

By Ihsanuddin - Selasa, 31 Juli 2018 | 10:01 WIB
Presiden Joko Widodo santap malam bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PPP Romahurmuziy, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Senin malam 23 Juli 2018.
Presiden Joko Widodo santap malam bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PPP Romahurmuziy, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Senin malam 23 Juli 2018. (Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden)

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo akan bertemu dengan sekjen partai politik pendukung, di Istana Bogor, Selasa (31/7/2018). Pertemuan akan dilakukan pukul 19.00 WIB sambil diselingi makan malam.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno membenarkan rencana pertemuan ini.

"Pertemuan biasa. Kemarin kan sama ketua umum parpol sudah, sekarang dengan sekjen," kata Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (31/7/2018).

Baca juga: Jokowi dan Ketum Partai Koalisi Sepakati Satu Nama Cawapres, tetapi...

Seluruh sekjen parpol pendukung akan hadir, Hasto Kristiyanto (PDI-P), Lodewijk Paulus (Golkar), Johnny G Platte (NasDem), Abdul Kadir Karding (PKB), Arsul Sani (PPP), Herry Lontung (Hanura), Raja Juli Antoni (PSI), Ahmad Rofiq (Perindo) dan Verry Surya Hendrawan (PKPI).

Pratikno mengatakan, pertemuan nanti malam adalah pertemuan biasa antara Jokowi dan parpol pendukung.

"Tidak ada yang istimewa," tambahnya.

Sekretaris Jenderal Partai NasDem Jhonny G Plate saat ditemui di kantor DPP Partai Nasdem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Selasa (3/4/2018).
Sekretaris Jenderal Partai NasDem Jhonny G Plate saat ditemui di kantor DPP Partai Nasdem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Selasa (3/4/2018). (KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO)

Baca juga: Respons Jokowi saat Menerima Usulan Satu Nama Cawapres dari Ketum Parpol

Sementara itu, Sekjen Partai Nasdem Johnny G Platte mengatakan, pertemuan Jokowi dan para Sekjen ini akan melanjutkan pembicaraan yang sudah dilakukan sebelumnya antara Jokowi dan ketua umum parpol.

"Kalau dengan sekjen biasanya pembicaraan akan lebih teknis," kata Johnny.

Johnny belum mengetahui pasti hal teknis seperti apa yang akan dibicarakan. Namun, menurut Johnny, pertemuan Jokowi dengan ketum parpol yang dilanjutkan dengan pertemuan sekjen ini menandakan bahwa koalisi sudah solid.

"Berbeda dengan sebelah, koalisinya belum jelas, apalagi capres cawapresnya," sindir Johnny.

Kompas TV Mahfud yang namanya juga disebut sebut masuk bursa Cawapres Jokowi mengaku belum dikontak oleh pihak Jokowi terkait Pilpres 2019.



Editor : Diamanty Meiliana
Artikel Terkait


Close Ads X