Ada yang Keluhkan Macet Sudirman-Thamrin, Sandiaga Kaji Usulan Penambahan Jam Ganjil Genap

By Akhdi Martin Pratama - Kamis, 5 April 2018 | 21:30 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. (Kompas.com/Akhdi Martin Pratama)

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan tengah mengkaji usulan penambahan jam ganjil genap di kawasan Sudirman-Thamrin. Usul tersebut datang dari Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ).

"Kami mendapat kabar dari internasional broadcast group yang datang untuk pra-liputan di Asian Games. (Mereka) mengeluhkan beberapa tempat yang mereka datangi. Jaraknya hanya 6 KM, tapi memakan waktu satu jam lebih," ujar Sandiaga di Balai Kota, Kamis (5/4/2018).

"Jadi ini mungkin antisipasi dari teman-teman di BPTJ untuk mempercepat satu jam untuk ganjil-genap," sambungnya.

Sandiaga menambahkan, Pemprov DKI Jakarta akan berkoordinasi dengan stakeholder terkait sebelum menyetujui usulan tersebut. Menurut Sandiaga, usulan tersebut baik guna mengurangi resiko kemacetan saat berlangsungnya Asian Games 2018 di Jakarta.

Baca juga : Polisi Belum Tilang Pelanggar Ganjil-Genap di Bekasi

"Ini tapi kami terus berkoordinasi. Kami inginkan untuk persiapan Asian Games ini, kemacetan bisa ditangani dan tidak menjadi satu hambatan yang berarti buat Asian Games," kata Sandiaga.

BPTJ mengusulkan penerapan ganjil genap di kawasan Sudirman-Thamrin dimajukan sejak pukul 06.00-09.00 WIB. Adapun jam penerapan ganjil saat ini dimulai pukul 07.00-10.00 WIB.

Editor : Dian Maharani
Artikel Terkait


Close Ads X