Kompas.com
Minggu, 30 Juni 2024

Rayakan Perbedaan

TAG

50 Warganya di Satu Lingkungan Positif Covid-19, Wali Kota Mojokerto: Diduga Varian Baru

Rabu, 16 Juni 2021 | 17:38 WIB

 

Karantina wilayah

Selain mengirimkan sampel Genom, pihaknya juga memberlakukan karantina wilayah terbatas di lingkungan Sidomulyo, khususnya di Gang 3 dan Gang 4.

Lockdown di lingkungan Sidomulyo diterapkan untuk mencegah terjadinya penularan ke area yang lebih luas, serta mempermudah upaya tracing.

Disebutkan, selain 3 orang yang meninggal dunia karena infeksi virus corona, dua pasien saat ini menjalani perawatan di RSUD Dr Wahidin Sudirohusodo Kota Mojokerto.

Kemudian, di Rusunawa Cinde Kota Mojokerto, hingga Rabu ini terdapat 48 warga yang menjalani isolasi setelah dinyatakan positif Covid-19.

Ika Puspitasari menambahkan, untuk mencegah dan mengendalikan penularan diperlukan kerjasama seluruh masyarakat.

Baca juga: Harusnya Petugas Diswab Dulu Dong, Saya Kan Tak Tahu Mana yang Kena Covid-19

Dia meminta warganya disiplin menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, menghindari kerumunan serta rajin untuk cuci tangan.

"Sampai saat ini untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 agar tidak makin meluas, himbauan saya kepada masyarakat taati Prokes (protokol kesehatan)," ujar Ika Puspitasari.

Sebagaimana diberitakan, puluhan warga yang tinggal di lingkungan Sidomulyo Gang 4 dan Gang 3, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur, dinyatakan positif Covid-19.

Hingga Rabu (16/6/2021), jumlah warga di lingkungan tersebut yang terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 50 orang.

Karena banyaknya warga yang terinfeksi Covid-19 dalam beberapa hari terakhir, diberlakukan Lockdown di lingkungan Sidomulyo, khususnya di Gang 3 dan Gang 4.

Page:

Penulis: Kontributor Jombang, Moh. Syafií
Editor : Pythag Kurniati