Kompas.com
Minggu, 7 Juli 2024

Rayakan Perbedaan

TAG

Sering Palak Warga, 79 Preman di Pekanbaru Diamankan, Polisi Sita Senjata Tajam hingga Pistol Mainan

Minggu, 13 Juni 2021 | 21:53 WIB

 

Selain jajaran Polsek, sebut Nandang, Satuan Sabhara dan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru juga turut andil dengan mengamankan sebanyak 13 orang preman dengan barang bukti uang tunai Rp 396.600.

Kemudian, Satuan Intelkam, Satuan Reserse Kriminal, Satuan Reserse Narkoba mengamankan 11 orang preman dengan barang bukti uang tunai Rp 378.000 .

"Terakhir Polsek Senapelan berhasil mengamankan satu orang preman. Pelaku ini melakukan pengancaman dengan menggunakan pistol mainan terhadap korbannya," kata Nandang.

Nandang menegaskan, Polresta Pekanbaru dan jajaran akan melanjutkan operasi tersebut untuk mencegah aksi premanisme.

"Kegiatan ini akan terus kita gelar hingga tidak ada lagi premanisme yang melakukan pungli. Bagi masyarakat yang menjadi korban pungli jangan segan-segan untuk melapor kepada pihak yang berwajib," tegas Nandang.

Page:

Penulis: Kontributor Pekanbaru, Idon Tanjung
Editor : Aprillia Ika