Wagub Bali Cok Ace Positif Covid-19, Jalani Isolasi Mandiri

Kamis, 1 Juli 2021 | 17:16 WIB

Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace  di gedung DPRD Bali, Senin (19/4/2021).KOMPAS.com/IMAM ROSIDIN Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace di gedung DPRD Bali, Senin (19/4/2021).

BALI, KOMPAS.com - Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace dinyatakan positif Covid-19.

Kabar itu dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Ketut Suarjaya.

Baca juga: Penutupan Makam Bung Karno Diperpanjang, Tukang Becak: Keluarga Kami Makan Apa?

"Ya (positif Covid-19), beliau (sedang) isolasi mandiri," kata Suarjaya saat dihubungi Kompas.com melalui pesan singkat, Kamis (1/7/2021).

Menurut Suarjaya, meski terkonfirmasi positif Covid-19, kondisi Cok Ace cukup baik dan stabil.

"Sudah seminggu (positif Covid-19)," kata dia.

Hingga saat ini, Suarjaya belum memastikan dari mana Cok Ace terpapar virus corona. Namun, ia menduga Cok Ace positif Covid-19 melalui transmisi lokal.

"Aktivitas beliau kan padat, kemungkinan transmisi lokal," kata Suarjaya.

Angka kasus positif Covid-19 di Bali terus meningkat dalam hitungan hari. Per Rabu (30/6/2021), kasus positif dilaporkan sebanyak 221 orang.

Baca juga: GeNose Tak Berlaku, Penumpang yang Tiba di Bandara Ngurah Rai Bali Turun 40 Persen

Secara kumulatif, kasus positif di Bali sudah mencapai 50.217 orang. Sembuh 46.950 orang (93,49 persen) dan meninggal Dunia 1.560 orang (3,11 persen).

Sementara untuk kasus aktif di Bali masih berada di angka 1.707 orang (3,40 persen).


Penulis : Kontributor Bali, Ach. Fawaidi
Editor : Dheri Agriesta