BMKG: Hujan Petir dan Angin Kencang Berpotensi Melanda Jabodetabek

Sabtu, 4 Januari 2020 | 10:21 WIB

ilustrasi hujanshutterstock ilustrasi hujan

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca Jabodetabek pada Sabtu (4/1/2020) pagi.

Kepala Bagian Humas BMKG Taufan mengatakan, mulai pukul 09.00 sebagian besar wilayah DKI Jakarta bakal diguyur hujan dengan intensitas sedang sampai lebat, disertai petir dan angin kencang.

"Potensi terjadi di Sawah Besar, Pademangan, Tamansari, Gambir, Menteng, Tanah Abang, Kemayoran, Cempaka Putih, Johar Baru, dan Senen," kata Taufan dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu.

"Lalu juga wilayah seperti Tambora, Grogol Petamburan, Palmerah, Kebayoran Baru, Kebon Jeruk, Setiabudi, Tebet, Jatinegara, Matraman, Cipondoh, Ciledug, Kembangan, Kelapa Gading, Cilincing, Koja," katanya.

Baca juga: Minta Publik Percayai Prakiraan Cuaca, BMKG: Akurasi Kami sampai 85 Persen

Beberapa wilayah di Kota dan Kabupaten Bekasi serta Kota Depok juga tak luput dari kemungkinan cuaca hujan dan angin kencang.

Di Bekasi, wilayah Tarumajaya, Bekasi Barat, Bekasi Utara, Bekasi Selatan, Tambun, Bekasi Timur, dan Babelan diperkirakan bakal diguyur hujan petir.

Di Depok, wilayah yang akan diguyur hujan petir antara lain Beji, Limo, Pancoranmas, Cimanggis, dan sekitarnya.

"Hujan lebat disertai petir dan angin kencang ini juga dapat meluas ke wilayah-wilayah lain di Jakarta Timur, Tangerang Selatan, Bekasi, dan Depok. Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 12.00 WIB," kata Taufan.

Baca juga:


Penulis : Vitorio Mantalean
Editor : Kristian Erdianto