Jadwal Japan Open 2019 dan Link Live Streaming, Start 8.00 WIB

Sabtu, 27 Juli 2019 | 07:45 WIB

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja terhenti di babak perempatfinal Kejuaraan Asia 2019, Jumat (26/4/2019)PBSI Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja terhenti di babak perempatfinal Kejuaraan Asia 2019, Jumat (26/4/2019)

TOKYO, KOMPAS.com - Turnamen Japan Open 2019 sudah memasuki babak semifinal yang akan berlangsung pada Sabtu (27/7/2019). 

Indonesia menyertakan lima wakil pada babak semifinal Japan Open 2019, dengan dua di antaranya akan langsung berhadapan. 

Pada nomor ganda campuran, tiket menuju partai final akan diperebutkan oleh pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Baca juga: Hasil Lengkap Japan Open 2019, 5 Wakil Indonesia Tembus Semifinal

Dua wakil Indonesia lain akan berada di nomor ganda putra, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. 

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal. 

Secara keseluruhan, skuad tuan rumah punya enam wakil pada babak semifinal Japan Open 2019.

Jumlah tersebut menjadi yang paling banyak di antara negara-negara lain, termasuk Indonesia yang hanya memiliki lima wakil pada putaran empat besar.

Baca juga: Hasil Japan Open 2019, Anthony Terlena Irama Permainan Momota

Berikut jadwal Japan Open 2019, babak semifinal, Sabtu (27/7/2019): 

Lapangan 1 - mulai dari pukul 08.00 WIB

WD - Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (1/JPN) vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (3/JPN)

WS - Michelle Li (CAN) vs Nozomi Okuhara (3/JPN)

MS - Kento Momota (1/JPN) vs Sai Praneeth B (IND)

WS - Akane Yamaguchi (4/JPN) vs Chen Yufei (2/CHN)

XD - Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (5/MAS) vs Wang Yilyu/Huang Dongping (2/CHN)

MS - Jan O Jorgensen (DEN) vs Jonatan Christie (6/INA)

MD - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (4/INA) vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (2/JPN)

MD - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1/INA) vs Li Junhui/Liu Yuchen (3/CHN)

Lapangan 2

WD - Kim So-yeong/Kong Hee-yong (KOR) vs Li Wenmei/Zheng Yu (CHN)*

XD - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (6/INA) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (7/INA)**

* berlangsung pada pukul 08.30 WIB
** berlangsung pada pukul 12.30 WIB

Baca juga: Hasil Japan Open 2019, Jonatan Christie Melangkah ke Semifinal

Jadwal siaran langsung dan link live streaming 

TVRI merupakan pemegang hak siar untuk turnamen bulu tangkis Japan Open 2019. 

Babak semifinal akan disiarkan oleh TVRI dengan jadwal siaran langsung mulai pukul 7.30 WIB. 

Selain lewat layar televisi, Japan Open 2019 juga bisa disaksikan secara live streaming. 

Baca juga: Jadwal ICC 2019 dan Link Live Streaming TVRI

Berikut adalah link live streaming Japan Open 2019 seperti dikutip dari BolaSport.com: 

Link live streaming TVRI - 1

Link live streaming TVRI - 2 

Link live streaming 2

Link live streaming 3

Livescore

Keterangan:  BolaSport.com hanya menyediakan informasi terkait live streaming sehingga tidak bertanggung jawab untuk kualitas atau copyright dari siaran di atas

 


Penulis : Jalu Wisnu Wirajati
Editor : Ferril Dennys