Samsung Galaxy Note 10 Pro Punya Baterai 4.500 mAh?

Senin, 29 April 2019 | 13:39 WIB

Ilustrasi render Galaxy Note 10PhoneArena Ilustrasi render Galaxy Note 10

KOMPAS.com - Informasi tentang Galaxy Note 10 yang tengah dipersiapkan Samsung mulai berdatangan. Salah satunya yang terbaru berupa foto bocoran baterai berkode "EB-BN975ABU".

Komponen ini disinyalir tak lain merupakan baterai untuk Galaxy Note 10 yang memiliki nomor model "SM-M975". Kapasitas sang baterai mencapai 4.500 mAh, lebih besar 500 mAh dibandingkan Galaxy Note 9 sebelumnya.

Baca juga: Samsung Galaxy Note 10 Tidak Punya Tombol Power dan Volume?

Foto baterai 4.500 mAh yang disinyalir merupakan milik Galaxy Note 10.GSMArena Foto baterai 4.500 mAh yang disinyalir merupakan milik Galaxy Note 10.
Dugaan tersebut diperkuat oleh sebuah tweet yang diunggah pembocor gadget kenamaan, Ice Universe. Dalam sebuah kicauan, dia berujar singkat, "Note N975 (Note10 Pro 4G) 4500mAh 25w".

Dengan kata lain, Ice Universe berspekulasi bahwa baterai 4.500 mAh dengan fast charging 25 watt itu adalah milik varian Galaxy Note 10 Pro.

Galaxy Note 10 memang dirumorkan bakal terdiri dari empat varian yang terdiri dari dua varian dengan konektivitas 4G dan dua varian lain dengan dukungan jaringan 5G.

Baca juga: Rumor Galaxy Note 10 Ada Empat Varian Kian menguat

Nah, varian Galaxy Note 10 dengan embel-embel "Pro" diprediksi akan memiliki ukuran layar selebar 6,75 inci, lebih lebar dibandingkan display milik varian reguler yang diduga berdiagonal 6,28 inci.

Samsung kabarnya akan meresmikan keempat versi Galaxy Note 10 dan Galaxy Note 10 Pro pada Agustus mendatang, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari SamMobile, Senin (29/4/2019).


Penulis : Yudha Pratomo
Editor : Oik Yusuf