Video: Selebgram dan Samsung Galaxy A10

Jumat, 5 April 2019 | 10:12 WIB

Selebgram mencoba Galaxy A10.Andreas Lukas/Kompas.com Selebgram mencoba Galaxy A10.

JAKARTA, KOMPAS.com - “Selebgram” menjadi profesi baru yang banyak diminati generasi muda. Sepintas, profesi tersebut seakan tak butuh keterampilan serius.

“Cukup pamer kebahagiaan lewat foto dan video,” begitu yang kerap diasumsikan masyarakat luas.

Padahal ada banyak aspek yang harus dipikirkan seorang selebgram, mulai dari menetapkan target pasar, menyusun strategi personal branding, membuat konten yang menarik, hingga memelihara interaksi dengan para pengikut (follower).

Untuk mengakomodir semua itu, selebgram butuh smartphone yang ciamik. Selain kameranya bagus untuk membidik foto dan merekam video, spesifikasinya juga harus andal, serta fitur-fiturnya lengkap.

Sayangnya, kebanyakan smartphone yang “serba bisa” dipatok dengan harga mahal. Lantas, bagaimana jika seseorang ingin memulai karir sebagai selebgram tetapi modalnya pas-pasan?

Samsung Galaxy A10 bisa menjadi salah satu alternatifnya. Smartphone tersebut dibanderol Rp 1,8 juta, tetapi cukup untuk memenuhi kebutuhan selebgram pemula yang baru terjun ke industri.

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Galaxy A10 di Indonesia

Layarnya terbilang besar, berukuran 6,2 inci dengan resolusi HD+ (720x1520p). Desainnya pun apik dengan poni (notch) pada bagian atas yang berbentuk “V” atau diistilahkan “Infinity-V”.

Kameranya belakangnya 13 megapiksel (F/1.9) dan bisa melakukan zoom optikal hingga dua kali. Sementara itu, kebutuhan selfie disokong kamera 5 megapiksel (F/2.0) yang dilengkapi fitur kecantikan.

Selengkapnya, berikut video penjajalan Galaxy A10 oleh KompasTekno dan selebgram Madinah Agiesta.


Penulis : Fatimah Kartini Bohang
Editor : Reza Wahyudi