Operasi Senyap Tertibkan Saung di Lapas Sukamiskin

Selasa, 24 Juli 2018 | 19:26 WIB

tampak para petugas gabungan tengah berbaris didepan pintu masuk Lapas Sukamiskin. diduga para petugas ini melakukan operasi penertiban saung yang merupakan fasilitas mewah di Lapas Sukamiskin. KOMPAS.com/AGIE PERMADI tampak para petugas gabungan tengah berbaris didepan pintu masuk Lapas Sukamiskin. diduga para petugas ini melakukan operasi penertiban saung yang merupakan fasilitas mewah di Lapas Sukamiskin.

BANDUNG, KOMPAS.com - Pasca pencopotan Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Jawa Barat Indro Purwoko dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Jawa Barat, Alfi Zahrin Kiemas, petugas gabungan dari berapa lapas dan rutan di Jabar tampak melakukan operasi yang diduga penertiban saung yang menjadi salah satu fasilitas "mewah" di Lembaga Pemasyarakatan (Lapasa) Sukamiskin Bandung, Jawa Barat.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, sejak pukul 17.22 WIB, tampak sejumlah petugas gabungan berbaris di depan pintu masuk lapas. Salah satu pemimpin apel berkemeja hijau tampak merapikan barisan.

"Ayo baris, kami dari pusat mengambil alih terkait operasi, kita lakukan operasi senyap," kata pria tersebut.

Sementara itu, salah satu petugas pemimpin apel berkemeja putih saat memberi arahannya mengatakan, operasi ini diharapkan tidak banyak bersuara agar tidak mengganggu kenyamanan warga binaan di dalam lapas.

"Nanti tidak boleh ada suara, jangan sampai mengganggu. Kita lebih banyak diam dan banyak bekerja. Yang penting kita kerja, kita harus melihat dan menuruti pimpinan biar tidak ada kericuhan. Biar cepat dan aman," katanya, Selasa (24/7/2018).

Baca juga: Hasil Sidak di Lapas Sukamiskin: Dispenser, TV, AC, Kulkas hingga Uang Tunai Rp 112 Juta

Setelah mendapat pengarahan, puluhan personel pun masuk ke gerbang merah Lapas Sukamiskin. Satu persatu mereka memasuki gerbang lapas.

Sambil berlalu masuk, petugas berkemeja putih itu mengatakan bahwa hari ini pihaknya akan merapikan tempat kunjungan yang menjadi salah satu fasilitas "mewah" di Lapas Sukamiskin.

"Iya (saung), merapikan saja, tempat kunjungan," katanya.

Ketika ditanya apakah masih ada barang yang belum tersita di Lapas Sukamiskin. "Sementara ini belum ada," katanya.

Baca juga: Saung Mewah di Lapas Sukamiskin Segera Ditertibkan

Beberapa menit kemudian, dua unit mobil pikap masuk ke gerbang Lapas Sukamiskin. Hingga saat ini, para petugas masih berada di dalam lapas.

Kompas TV Inneke diperiksa sebagai saksi untuk kasus suap fasilitas mewah di Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat.




Penulis : Kontributor Bandung, Agie Permadi
Editor : Farid Assifa