Bawa Ponsel ke Rutan dan Foto-foto, Jennifer Dunn Diisolasi Dua Minggu

Kamis, 1 Maret 2018 | 18:44 WIB

Jennifer Dunn selesai menjalani pemeriksaan di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri, Kalimalang, Jakarta Timur, Rabu (3/1/2018).Kompas.com/Ira Gita Jennifer Dunn selesai menjalani pemeriksaan di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri, Kalimalang, Jakarta Timur, Rabu (3/1/2018).

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, artis Jennifer Dunn kedapatan membawa ponsel ke dalam Rutan (Rumah Tahanan) Polda Metro Jaya.

"Memang sempat ya, yang bersangkutan sempat membawa handphone. Kemudian, selfie foto dengan teman-temannya," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Kamis (1/3/2018).

Ia mengatakan, karena tindakan tersebut wanita yang akrab disapa Jedun ini diberikan sanksi tegas.

"Karena itu dilarang, makanya oleh Direktur Tahti, dikasih sanksi dua Minggu tidak boleh dibesuk," ujar Argo.

Baca juga : Beredar Foto Jennifer Dunn Berpose Pakai Piama di Rutan Polda Metro

Dalam dialog Kompas.com dengan Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Dirtahti) Polda Metro Jaya AKBP Barnabas, setiap tahanan Polda Metro Jaya memang dilarang membawa ponsel ke dalam rutan.

Menurut Barnabas akan ada sanksi tegas untuk tahanan yang melanggar ketentuan tersebut.

"Kami akan meminta tersangka memasukkan sendiri ponsel tahanan ke dalam ember berisi air yang telah disiapkan petugas. Lalu tahanan akan dimasukkan ke dalam ruang isolasi dan tak bisa dijenguk selama minimal satu minggu," ujar Barnabas Senin (19/2/2018).

Beberapa waktu yang lalu foto Jennifer Dunn bersama enam orang wanita tersebar di dunia maya. Dalam foto tersebut wanita yang kerap disapa Jedun beserta wanita lainnya mengenakan pakaian tidur.

Dalam foto tersebut, Jedun mengenakan piama warna biru muda dengan rambut terurai. Jedun berfoto dengan raut muka ceria sambil memejamkan mata dan menjulurkan lidahnya.

Menurut Barnabas, foto tersebut diambil pada tanggal 30 Januari 2018. Petugas baru mengetahuinya setelah foto tersebut beredar di media sosial. Namun, setelah dilakukan penggeledahan, polisi tak menemukan ponsel tersebut di kamar tahanan Jedun. 

Kompas TV Polisi menangkap seorang pemasok sabu kepada artis yang berstatus tersangka penyalahgunaan narkotika Jennifer Dunn





Penulis : Sherly Puspita
Editor : Dian Maharani