Piala AFC, Statistik Saat Persija Libas Tampines 4-1

Rabu, 28 Februari 2018 | 21:33 WIB

Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, seusai mencetak gol ke gawang Tampines Rovers, Rabu (28/2/2018).FERY SETIAWAN/BOLASPORT.COM Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, seusai mencetak gol ke gawang Tampines Rovers, Rabu (28/2/2018).

KOMPAS.com - Persija Jakarta membungkam Tampines Rovers 4-1 pada laga kedua penyisihan Grup H Piala AFC, Rabu (28/2/2018). Gol-gol Persija dalam laga di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, hasil dari hat-trick Marko Simic (12', 74', 87') dan Rezaldi Hehanusa (41').

Padahal, Macan Kemayoran harus bermain dengan 10 orang setelah Jaimerson da Silva diusir. Dia dikartu merah pada menit ke-48.

Berikut 5 statistik menarik dari laga tersebut:

397 - Jumlah operan sukses Persija sepanjang laga, unggul jauh dari Tampines Rovers (266).

6 - Tembakan tepat sasaran dari Persija sepanjang pertandingan dibanding hanya 1 dari tim tamu.

3 gol - Penyerang Persija, Marko Simic, mencatatkan 3 gol dari hanya 4 tembakan tepat sasaran.

3 - Jumlah intersep dan sapuan bola Rohit Chand sepanjang 90 menit. Ia juga melakukan dua blok. Angka-angka ini menunjukkan bahwa ia menjalankan perannya secara impresif setelah ditugaskan untuk melapisi sektor bek tengah yang ditinggal Jaimerson.

0 - Kiper Persija, Andritany Ardhiyasa, tak melakukan satu pun penyelamatan sepanjang laga. (Firzie A. Idris)


Penulis : Aloysius Gonsaga AE
Editor : Aloysius Gonsaga AE