Di Lebaran Betawi, Presiden Jokowi Akan Bertamu ke "Rumah" Wali Kota

Jumat, 28 Juli 2017 | 07:51 WIB

Persiapan yang dilakukan di Perkampungan Budaya Betawi (PBB) di Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan yang akan menjadi lokasi perayaan Lebaran Betawi pada 28-30 Juli 2017.Kompas.com/Alsadad Rudi Persiapan yang dilakukan di Perkampungan Budaya Betawi (PBB) di Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan yang akan menjadi lokasi perayaan Lebaran Betawi pada 28-30 Juli 2017.

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden RI Joko Widodo dijadwalkan hadir dalam acara Lebaran Betawi yang digelar mulai 28 Juli sampai 30 Juli 2017 di Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan. Jokowi direncanakan hadir pada Minggu (30/7/2017).

Asisten Sekda bidang Pemerintahan Bambang Sugiono mengatakan Jokowi akan ikut dalam prosesi hantaran dalam Lebaran Betawi. Bambang mengatakan proses hantaran kali ini juga akan dibuat berbeda dengan biasanya.

"Hantaran itu biasanya dari Wali Kota dan Bupati kepada Gubernur. Kali ini dibalik, karena Presiden yang datang, justru Presiden maunya ke rumah-rumah Wali Kota dan Bupati di situ," ujar Bambang kepada Kompas.com, Kamis (27/7/2017).

Rumah yang dimaksud Bambang tentu bukan tempat tinggal para wali kota dan bupati yang sesungguhnya. Melainkan rumah-rumah di PBB Setu Babakan yang diibaratkan sebagai rumah wali kota dan bupati.

 

Baca: Rasa Syukur dan Ragam Kesenian di Lebaran Betawi yang Dimulai Hari Ini

Jajaran wali kota dan bupati di Jakarta ada 6 yaitu Wali Kota Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Utara, dan Bupati Kepulauan Seribu.

"Kalau dulu Wali Kota yang bertamu ke rumah Gubernur, sekarang Presiden yang datang turun dan Gubernur mendampingi beliau (Jokowi)," ujar Bambang.

Hari ini, Lebaran Betawi akan dimulai pukul 19.00 WIB dengan acara tahlilan, zikir, dan doa. Beragam kesenian Betawi akan ditampilkan dari pagi hingga malam pada hari Sabtu. Bambang mengatakan Jokowi akan hadir pada Minggu pagi hari sekitar pukul 09.00 WIB.

"Informasi Pak Presiden akan hadir. Tapi kalau hari H ada acara mendadak kita tidak tahu ya, sampai sekarang masih terjadwal," ujar Bambang.


Penulis : Jessi Carina
Editor : Dian Maharani