Judika: Bukan Hal Mudah Nyanyikan Lagu Ciptaan Nino "RAN"

Rabu, 7 Juni 2017 | 21:33 WIB

Penyanyi Judika Nalon Abadi Sihotang berpose saat mengunjungi kantor redaksi Kompas.com, Jakarta, Rabu (7/6/2017). Ia tengah mempromosikan album ke-6 berjudul Judika.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Penyanyi Judika Nalon Abadi Sihotang berpose saat mengunjungi kantor redaksi Kompas.com, Jakarta, Rabu (7/6/2017). Ia tengah mempromosikan album ke-6 berjudul Judika.

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak hal berbeda yang disuguhkan Judika dalam album ke-6 miliknya. Salah satunya, Judika membawakan lagu ciptaan Nino "RAN" yang memiliki warna musik berbeda.

"Ini ada yang beda, Judika nyanyi lagu (ciptaan) Nino 'RAN'. Pas rekaman juga ini agak lama sih, karena gue ngerasa musiknya tuh bukan musik gue, cocoknya Nino nih yang nyanyiin," kata Judika dalam kegiatan Selebrasi (Selebritas Beraksi) di Kompas Entertainment, di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (7/6/2017).

[baca juga: Judika Lebih "Nge-Blues" Saat Ceritakan Kisah Cintanya dengan Duma]

Meski bukan hal yang mudah, suami dari model Duma Riris Silalahi itu tetap mencoba membawakan lagu tersebut dengan baik.

"Tapi gue coba tantangannya. Lumayan berat, tapi gue coba dapetin feel-nya karena gue suka liriknya," ucap pelantun "Mama Papa Larang" itu.

"Makanya gue nyanyi dengan stlye gue tapi musiknya RAN banget, nanti dengerin aja," sambungnya.

[Baca juga: Judika: Album "Judika" Ini Spesial Banget Bagiku]

Namun, sebagai penyanyi yang memiliki jenis vokal tenor, Judika tetap menggunakan nada tinggi, sebagai ciri khasnya dalam menyanyikan lagu tersebut.

"Yang jelas supaya ada Judika-nya naikin nada dulu, kalau gue nyanyikan agak tinggi. Kira-kira dia ngasih dari kunci C, gue minta naik, dia setengah jadi F deh atau E," ujar Judika.

"Ya memang range-nya gue tenor, jadi nadanya tinggi-tinggi, berbeda banget sama agak nge-rock sedikit," imbuhnya.


Penulis : Ira Gita Natalia Sembiring
Editor : Irfan Maullana