Bayu Oktara: Inggris "Cemen"

Rabu, 16 Juni 2010 | 19:53 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Komedian Bayu Oktara yang semula menjagokan tim nasional Inggris terpaksa mengalihkan perhatiannya kepada tim nasional Jerman. Pasalnya, Bayu kecewa dengan Wayne Rooney cs yang gagal panen gol saat bertemu tim nasional Amerika Serikat.

"Gue tadinya jagoin Inggris, tapi sayang cemen pada pertandingan pertama. Cuma seri doang," keluh Bayu saat ditemui di EX Jakarta, Rabu (16/6/2010).

Di sisi lain, Bayu, yang juga suka bertaruh, enggan menyalahkan Jabulani, bola resmi Piala Dunia 2010 yang dianggap produk gagal, sebagai biang keladi kegagalan "The Three Lions" untuk memetik nilai penuh. "Semestinya enggak bisa disalahin. Soalnya, Jabulani itu bukan dipakai pas Piala Dunia aja. Pasti beberapa bulan sebelumnya sudah dipakai," kata Bayu.

Dari hasil seri yang membuatnya kecewa, Bayu akhirnya pindah ke lain hati. Dia menjagokan Jerman. "Gue akhirnya jagoin Jerman aja deh, tapi bisa juga Argentina," kata bintang situasi komedi Office Boy (OB) itu.(FAN)


Penulis :
Editor : Tri Wahono