Timnas Basket Indonesia Ambil Pelajaran pada Piala William Jones 2018

By Annisa Nurfadila Putri - Kamis, 2 Agustus 2018 | 17:28 WIB
Pelatih timnas bola basket Indonesia, Fictor Roring.
Pelatih timnas bola basket Indonesia, Fictor Roring. (ERLY BAHTIAR/BOLA/BOLASPORT.COM)

KOMPAS.com - Pelatih tim nasional bola basket putra, Fictor Gideon Roring, tetap yakin tim yang diasuhnya siap berlaga pada Asian Games 2018 yang akan berlangsung pada 18 Agustus-2 September.

Uji tanding pada turnamen Piala William Jones 2018 membuatnya dapat mempelajari permainan lawan.

Piala William Jones 2018 berlangsung di Xinzhuang Gymnasium, New Taipe City, Taiwan, pada 14-22 Juli 2018 membawa kekalahan bagi tim nasional Indonesia.

Fictor mengakui meski belum memuaskan, setidaknya ia dan timnya dapat membaca permainan dan dapat memperbaiki kelemahan timnas untuk membuat antisipasi permainan lawan.

Baca juga: Timnas Basket Targetkan Masuk Delapan Besar pada Asian Games 2018

Namun, hal tersebut bukan berarti tidak hati-hati dalam menghadapi lawan. Fictor mengatakan, ia menginginkan yang terbaik untuk timnya bisa sampai ke tahap delapan besar.

"Selama ini, kami belum pernah mencapai delapan besar," kata Fictor seperti dikutip dari harian Kompas, Selasa (26/7/2018).

Dalam turnamen tersebut, Indonesia hanya memenangi satu dari delapan laga yang dimainkan, yaitu dengan mengalahkan tim Taiwan dengan skor 87-75.

Selepas uji tanding di Taiwan, tim nasional Indonesia kemudian langsung berlatih kembali di Hall A Gelora Bung Karno, Jakarta, untuk mempersiapkan Asian Games.

Editor : Eris Eka Jaya
Artikel Terkait


Close Ads X