Kali Item Akan Dijernihkan dengan "Nano Bubble"

By Nibras Nada Nailufar - Jumat, 29 Juni 2018 | 18:11 WIB
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berupaya untuk menghilangkan bau dan warna hitam aliran Kali Item yang berada di dekat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (23/5/2018).
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berupaya untuk menghilangkan bau dan warna hitam aliran Kali Item yang berada di dekat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (23/5/2018). (KOMPAS.com/DAVID OLIVER PURBA)

JAKARTA, KOMPAS.com - Kali Item yang melintas di depan Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, akan dijernihkan.

Penjernihan kali yang berwarna hitam itu akan menggunakan teknologi "nano bubble".

"Ada namanya nano bubble untuk melakukan reservoir, melakukan treatment di situ supaya airnya bening, tidak bau. Kemudian akan kami lajukan proses penjernihan di sana," ujar Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta Teguh Hendarwan, Jumat (29/6/2018).

Baca juga: Sandiaga Sebut Teknologi Pengolah Limbah Tinja Bakal Dipakai untuk Bersihkan Kali Item

Alat itu dipinjamkan secara cuma-cuma oleh perusahaan asal Singapura.

Teguh mengatakan, alat tersebut sudah diuji coba Kementerian Lingkungan Hidup.

"Uji coba di (saluran air) DI Panjaitan. Itu sudah bisa dilakukan penjernihan hanya dalam waktu sekitar satu minggu," katanya. 

Baca juga: Mengapa Kali Item di Dekat Wisma Atlet Airnya Berwarna Hitam dan Bau

Menurut rencana, pemasangan "nano bubble" dimulai bulan Juli.

Alat itu akan beroperasi selama sebulan penuh untuk menjernihkan kali.

Kali Item menjadi salah satu pekerjaan rumah DKI dalam menyambut Asian Games.

Kali yang menimbulkan bau tidak sedap itu kini dipasangi pagar hidup di turapnya agar tidak menggangu para atlet yang akan menginap di Wisma Kemayoran.

Editor : Kurnia Sari Aziza
Artikel Terkait


Close Ads X