Rahmat Effendi Unggul di TPS Tempatnya Mencoblos

By Jessi Carina - Rabu, 27 Juni 2018 | 16:38 WIB
Calon wali kota Bekasi Rahmat Effendi bersama istrinya, Gunarti, usai mencoblos pada  Pilkada Kota Bekasi 2018 di TPS 01 Pekayon, Rabu (27/6/2018).
Calon wali kota Bekasi Rahmat Effendi bersama istrinya, Gunarti, usai mencoblos pada Pilkada Kota Bekasi 2018 di TPS 01 Pekayon, Rabu (27/6/2018). (KOMPAS.com/JESSI CARINA )

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi nomor urut 1, Rahmat Effendi dan Tri Adhianto, unggul di TPS 01 Pekayon.

TPS tersebut merupakan tempat Rahmat Effendi menggunakan hak suaranya pada Rabu (27/6/2018) pagi.

Setelah penghitungan suara selesai, pasangan Rahmat-Tri dinyatakan memperoleh 325 suara. Sementara itu, pasangan nomor urut dua yaitu Nur Supriyanto dan Adhy Firdaus memperoleh 52 suara.

Baca juga: Quick Count SMRC Pilkada Kota Bekasi Pukul 15.30: Rahmat Effendi dan Tri Adhianto Masih Memimpin

Jumlah suara yang tidak sah di TPS 01 Pekayon ada 2. Saat ini Rahmat dan Tri sedang berkumpul bersama kader partai pendukungnya di Mega Bekasi.

Mereka semua memantau hasil hitung cepat dari dua lembaga survei yang berbeda.

"Kami di sini pantau dari dua lembaga, satu dari Saiful Mujani Research and Consultan dan satu lagi dari Median," ujar pria yang biasa dipanggil Pepen itu.

Editor : Icha Rastika
Artikel Terkait


Close Ads X