Toyota Naikan "Dosis" Etios di Brasil

Senin, 9 Februari 2015 | 15:20 WIB
Toyota/Carscoop Etios semakin digemari konsumen Brasil.

Sorocaba, KompasOtomotif - Toyota berencana menaikan kapasitas produksi Etios di pabrik Sorocaba, Brasil mulai 2016. Mobil yang dikategorikan "mobil murah" di Brasil ini akan diproduksi 108.000 unit, naik 45,9 persen dari sebelumnya, hanya 74.000 unit.

Keputusan ini diambil karena minat konsumen terhadap Etios relatif besar di pasar domestik Brasil. Untuk menambah kapasitas produksi, Toyota mengaku menghabiskan dana sekitar 100 juta real (Rp 454,8 miliar).

Sejak Etios diluncurkan, September 2012, rata-rata penjualannya mencapai 2.000-3.000 unit per bulan. Namun, dengan tambahan beberapa pengembangan sesuai masukan konsumen, seperti bahan jok, pengatur sandaran kepala, dan peluncuran varian baru Etios Cross pada November 2013, mendongkrak penjualan hingga 6.000-7.000 unit per bulan.

Toyota/Carscoop Varian baru yang cukup diminati konsumen di Brasil, Etios bergaya crosover.

"Ekpasnsi produksi Etios di pabrik Sorocaba merupakan hasil jika selalu mendengarkan dengan baik apa yang diinginkan konsumen. Dalam penghargaan ini, saya rasa Etios merupakan yang berhasil dinaikan berkat konsumen Brasil," jelas Koji Kondo, Presiden Toyota do Brasil LTDA, dilansir Carscoop (8/2/2015).

Di Brasil, Etios dipasarkan dalam tiga varian pilihan, hatchback, sedan, dan Cross. Semuanya dibekali mesin 1.5 liter, dipadu transmisi 5-percepatan manual, berpenggerak roda depan.

Penulis : Agung Kurniawan
Editor : Azwar Ferdian