Kompas.com
Minggu, 7 Juli 2024

Rayakan Perbedaan

TAG

Januari 2021, Kereta Api Jurusan Palembang-Lampung Kembali Beroperasi

Kamis, 31 Desember 2020 | 16:45 WIB
Seorang anak bermain menjelang KA Rajabasa berangkat dari Stasiun Tanjung Karang, Bandar Lampung menuju Stasiun Kertapati, Palembang, Jumat (22/11/2019) pagi. Fasilitas kereta api kelas ekonomi saat ini sudah nyaman dengan adanya AC, toilet, serta terminal listrik.KOMPAS.com/TRI PURNA JAYA Seorang anak bermain menjelang KA Rajabasa berangkat dari Stasiun Tanjung Karang, Bandar Lampung menuju Stasiun Kertapati, Palembang, Jumat (22/11/2019) pagi. Fasilitas kereta api kelas ekonomi saat ini sudah nyaman dengan adanya AC, toilet, serta terminal listrik.

PALEMBANG, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre III Palembang akan kembali mengoperasikan Kereta Api (KA) Rajabasa pada awal Januari 2021 besok.

Kereta Api Rajabasa tersebut merupakan rute stasiun Kertapati Palembang menuju Stasiun Tanjung Karang Bandar Lampung.

Manajer Humas PT KAI Divre III Palembang Aida Suryanti mengatakan, mereka sebelumnya menghentikan operasional KA Rajabasa sejak April 2020 lalu akibat pandemi Covid-19.

Penghentian itu dilakukan mengantisipasi penyebaran Covid-19 yang merebak ke wilayah Sumatera Selatan.

Baca juga: 7 Ruang Publik di Lampung Ditutup Mulai Malam Tahun Baru Sampai 4 Januari

Saat pengoperasian nanti, PT KAI akan mengikuti standar protokol kesehatan dari Satgas Covid-19. Jumlah penumpang akan dibatasi sampai 70 persen.

"Sedangkan untuk  tempat duduk akan diatur dengan jarak, lebih kurang satu meter, " kata Aida, Kamis (31/12/2020).

Ditambahkan Aida, selain jarak tempat duduk serta pengurangan okupansi (keterisian) kereta, setiap penumpang pun diwajibkan menujukkan surat hasil tes PCR, rapid test antigen atau antibodi yang berlaku selama tiga hari.

Untuk pelayanan rapid test sendiri berada di Stasiun Kertapati, Prabumulih, Muara Enim, Lahat, Tebing Tinggi, Lubuklinggau, Tanjung Karang, Kota Bumi, Martapura dan Baturaja. 

"Di stasiun hanya rapid test antibodi saja. Untuk rapid test antigen belum. Selama perjalanan penumpang juga harus menggunakan masker," ujarnya.

Dijelaskan Aida, pembelian tiket kereta api dapat dilakukan secara online melalui aplikasi serta agen resmi.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Jabar, Jateng, Banten, Sumsel, Babel, dan Lampung 30 Desember 2020

Ia mengimbau pembelian sebaiknya dilakukan pada H-7 menjelang keberangkatan untuk menghindari kehabisan tiket.

"Penjualan tiket di stasiun hanya go show atau dilayani tiga jam sebelum jadwal keberangkatan KA. Jadi diimbau lebih baik beli tiket secara daring saja untuk menghindari kerumunan," imbuhnya.

Penulis: Kontributor Palembang, Aji YK Putra
Editor : Farid Assifa