Kompas.com
Sabtu, 6 Juli 2024

Rayakan Perbedaan

TAG

Respon Toyota Soal Mobkas Toyota Fortuner

Rabu, 8 November 2017 | 12:42 WIB
Toyota Fortuner menjadi motor penggerak pertumbuhan positif Toyota.TAM Toyota Fortuner menjadi motor penggerak pertumbuhan positif Toyota.

Jakarta, KompasOtomotif – Tren penjualan kendaraan bermotor roda empat, untuk pasar mobil baru dan bekas sedikit banyak punya kesamaan. Salah satunya seperti di momen-momen tertentu, penyerapan pasarnya bisa tinggi (peak season), seperti pada akhir tahun ini.

Di pasar mobil bekas, akhir tahun ini disebut-sebut akan positif seperti musim Lebaran kemarin, hanya saja segmennya berbeda. Jika sebelumnya kelas low multi purpose vehicle (LMPV) seperti Avanza, Ertiga dkk, sementara kali ini di kelas SUV seperti Fortuner dan Pajero.

Ketika ditanyakan terkait hal tersebut, Fransiscus Soerjopranoto, Excecutive General Manager Toyota Astra Motor (TAM) mengakui, kalau dirinya tidak memiliki otoritas untuk memberikan jawaban soal mobil bekas. Meski begitu, Soerjopranoto mengapresiasi akan proyeksi positif produknya.

Toyota Fortuner makin galak tanpa krom.Indianautosblog Toyota Fortuner makin galak tanpa krom.

Baca juga : Fotuner dan Pajero Sport Seken Bakal Naik Daun

“Rasanya kalau diapresiasi dengan positif di pasar mobil bekas, itu berarti memang produk ini terbukti kualitasnya, karena mobil bekas pun masih dicari,” ujar Soerjopranoto kepada KompasOtomotif, Selasa (7/11/2017).

Soerjopranoto menambahkan, efek positifnya Fortuner punya penawaran bagus di Mobkas, selain terhadap produknya sendiri, para pengguna Fortuner juga memiliki nilai tambah, karena tidak perlu khawatir dengan harga jual kembali dari produk ini.

“Tentu ini menjadi motivasi bagi kami, untuk terus meningkatkan value Fortuner bagi para penggunanya,” ucap Soerjopranoto.

Penulis: Ghulam Muhammad Nayazri
Editor : Azwar Ferdian