Mitsubishi Tutup Pabrik Satu-Satunya di AS

Minggu, 26 Juli 2015 | 11:02 WIB
Automobilemag Pabrik Mitsubishi Outlander.

Illinois, KompasOtomotif - Mitsubishi Motors America (MMA) berencana menutup pabrik satu-satunya di Amerika Utara, yakni di Normal, Illinois, yang selama ini melahirkan crossover Outlander. Kabar ini diungkap Reuters, Kamis (23/7/2015), serta dikatakan berhubungan dengan strategi Mitsubishi fokus ke pasar Asia Tenggara (ASEAN).

“Kami telah diinformasikan perlu untuk menghakhiri produksi dan melihat pembeli strategis pabrik Normal,” kata MMA dalam pernyataan resminya seperti diberitakan Automobilemag.com.

MMA akhirnya mengonfirmasi, pabrik Normal tetap dibuka dan Mitsubishi tidak berhenti jualan di Amerika Utara. Mencari pembeli menjadi langkah menyelamatkan pekerjaan karyawan.

Pabrik Normal dikelola Mitsubishi Motor Manufacturing of America dan telah dibuka pada 1988 sebagai bagian dari kerja sama Mitsubishi dan Chrysler. Model pertama yang diproduksi adalah mobil Sport Eclipse dan Plymouth Laser, setelah itu ada Chrysler Sebring, Dodge Stratus, SUV Mitsubishi Endeavor, sedan Galant, dan akhirnya Outlander.

Angka produksi tertinggi menyentuh 222.414 unit pada 2000, namun kemudian turun drastis pada 2009 menjadi 18.502 unit. Pada 2014, ada 69.178 unit Outlander yang diproduksi termasuk ekspor ke beberapa negara sebagai RVR dan ASX.

Tanpa “masakan lokal” kemungkinan suplai unit Outlander untuk Amerika Utara akan mengandalkan impor. Indonesia masuk dalam skema itu sebab menjadi salah satu produsen Outlander selain Jepang, Brasil, dan China.

Penulis : Febri Ardani Saragih
Editor : Azwar Ferdian