Pelantikan Diundur, Ridwan Kamil Fokus Rampungkan Proyek di Bandung

By Kontributor Bandung, Dendi Ramdhani - Selasa, 4 September 2018 | 13:23 WIB
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil saat ditemui di Jalan Merdeka, Bandung, Selasa (4/9/2019).
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil saat ditemui di Jalan Merdeka, Bandung, Selasa (4/9/2019). (KOMPAS.com/DENDI RAMDHANI)

BANDUNG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat terpilih, Ridwan Kamil mengaku ingin fokus menuntaskan sejumlah pekerjaan di akhir masa jabatannya sebagai Wali Kota Bandung.

Hal itu dikatakan Ridwan menyusul adanya pemunduran jadwal pelantikan menjadi 27 September 2018.

"Ya pokoknya Wali Kota Bandung yang menjadi gubernur Jabar pelantikannya bergeser ke tanggal 27 September," ucap Ridwan saat ditemui di Jalan Merdeka, Selasa (4/9/2018).

"Karena saya masih berfungsi sebagai wali kota sampai tanggal 16 September, jadi saya tidak ikut rombongan (kepala daerah yang dilantik) besok," tuturnya.

Baca juga: Ridwan Kamil: Begal di Bandung Ditembak di Tempat Saja...

Pria yang akrab disapa Emil itu tak mempersoalkan mundurnya jadwal pelantikan. Apalagi masih ada sejumlah proyek yang ia ingin tuntaskan jelang masa jabatannya berakhir.

"Saya mah masih banyak urusan yang harus saya kerjakan sampai tanggal 16 September ini kan. Belum lagi ada peresmian museum Bandung, banyak lah," ujarnya.

"Saya ditanya, kegiatan sampai tanggal 16, saya bilang masih banyak. Jadi saya masih mau kerja. Kalau enak mah dilantik saja secepatnya, tapi kan gak begitu," tambahnya.

Sambil menunggu jadwal pelantikan, Emil menyampaikan, ada sejumlah proyek yang bakal ia resmikan.

"Kita ada groundbreaking yang di Cibiru pusat ketahanan pangan tapi jadi tempat rekreasi, peresmian pusat budaya Bandung, peresmian museum Bandung tahap satu yang di Jalan Aceh. Itu menandakan saya walaupun di detik terakhir tidak leha-leha gitu, masih terus kerja," jelasnya. 

Kompas TV Ridwan Kamil menyampaikan dukungannya kepada calon petahana Joko Widodo sudah final dan tak perlu dipertanyakan lagi.



Editor : Reni Susanti
Artikel Terkait


Close Ads X