INFOGRAFIK Asian Games: Medali Emas Ke-27, Tim Silat Beregu Putri

By Akbar Bhayu Tamtomo - Rabu, 29 Agustus 2018 | 17:35 WIB
Pesilat beregu putri Indonesia, Pramudita Yuristya, Lutfi Nurhasanah, dan Gina Tri Lestari meraih medali emas dalam laga final Asian Games 2018 yang berlangsung di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Rabu (29/8/2018).
Pesilat beregu putri Indonesia, Pramudita Yuristya, Lutfi Nurhasanah, dan Gina Tri Lestari meraih medali emas dalam laga final Asian Games 2018 yang berlangsung di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Rabu (29/8/2018). (KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo)

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia mendapatkan medali emas ke-27 di Asian Games 2018 melalui tim silat beregu putri, Rabu (29/8/2018).

Pertandingan berlangsung di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Rabu (29/8/2018).

Pesilat Indonesia, Pramudita Yuristya, Lutfi Nurhasanah, dan Gina Tri Lestari mengalahkan enam pesaingnya dengan total skor 466.

Sementara, regu Vietnam yang terdiri dari Nguyen Thi Thu Ha, Nguyen Thi Huyenm, dan Vuong Thi Binh, mendapatkan medali perak dengan skor 464.

Medali perunggu diperoleh regu Thailand yang terdiri dari As Ma Jeh Ma, Yuweeta Samahoh, dan Ruhana Chearbuli dengan skor 448.

Berikut infografik tim silat putri, peraih medali emas ke-27 untuk Indonesia:

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik Asian Games 2018: Tim Silat Putri

Editor : Inggried Dwi Wedhaswary
Artikel Terkait


Close Ads X