3 Pemain Timnas U-23 yang Sering Dilanggar Saat Kalahkan Hong Kong

By Ferril Dennys - Senin, 20 Agustus 2018 | 21:27 WIB
Zulfiandi mencoba menjaga pemain lawan saat Timnas U-23 Indonesia vs Hong Kong pada pertandingan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, 20 Agustus 2018.
Zulfiandi mencoba menjaga pemain lawan saat Timnas U-23 Indonesia vs Hong Kong pada pertandingan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, 20 Agustus 2018. (TABLOID BOLA/HERKA YANIS PANGARIBOWO)

KOMPAS.com - Tim nasional U-23 Indonesia berhasil mengalahkan Hong Kong dengan skor 3-1 pada laga terakhir Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Senin (20/8/2018).

Indonesia sempat tertinggal 0-1 pada babak pertama. Gol tunggal Hong Kong dicetak oleh Hok Ming Lau pada menit ke-38.

Selepas jeda, Indonesia bermain lebih baik. Hansamu Yama dan kawan-kawan mampu menguasai laga dan menciptakan sejumlah peluang.

Alhasil, Garura Muda mampu menyarangkan tiga gol ke gawang Hong Kong yang dikawal Yuen Ho Chun. Tiga gol pasukan Luis Milla diciptakan Irfan Jaya (47'), Stefano Lilipaly (85'), dan Hanif Sjahbandi pada masa injury time.

Baca juga: Dari Curi Kamera Hingga Dugaan Sewa PSK, 5 Atlet Jepang Ini Dipulangkan Lebih Awal

Di balik kemenangan itu, pemain Indonesia beberapa kali mendapatkan pelanggaran dari Hong Kong. Hal itu dilakukan lawan untuk memutus alur serangan Indonesia yang tampil agresif sejak awal babak kedua.

Dari catatan BolaSport di dalam stadion, ada 3 pemain yang dilanggar oleh pemain Hong Kong. Mereka adalah Rick Fajrin, Saddil Ramdani dan Zulfiandi.

Dari ketiga pemain tersebut, Ricky paling banyak dilanggar. Bek Bali United tersebut tercatat 3 kali dijatuhkan lawan. Sementara Saddil dan Zulfiandi sama-sama dilanggar satu kali.

Dengan hasil ini Indonesia lolos ke babak 16 besar dengan status juara Grup A. Garuda Muda mengoleksi sembilan poin hasil tiga kemenangan dari empat laga.

Sementara itu Hong Kong harus puas turun ke peringkat tiga klasemen dengan koleksi tujuh poin.

Pada babak 16 besar, Indonesia akan melawan Uni Emirate Arab. Laga ini akan digelar pada 24 Agustus 2018.

Editor : Aloysius Gonsaga AE
Artikel Terkait


Close Ads X