Hasil Asian Games 2018, Indonesia Menang Telak atas Laos

By Hanief Syafi Al Umam - Jumat, 17 Agustus 2018 | 20:56 WIB
Selebrasi penyerang tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos, pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018).
Selebrasi penyerang tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos, pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018). (TABLOID BOLA/HERKA YANIS PANGARIBOWO)

 BEKASI, KOMPAS.com — Timnas U-23 Indonesia berhasil mengalahkan timnas U-23 Laos dengan skor 3-0 pada babak penyisihan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Jumat (17/8/2018).

Gol Indonesia dicetak Alberto Goncalves pada menit ke-14 dan menit ke-47 serta Ricky Fajrin (75').

Pada babak pertama, Indonesia mendominasi pertandingan.

Pada menit ke-14, Indonesia membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Alberto Goncalves.

Baca Juga: 16 Tahun Tak Pernah Menang, Timnas U-23 Malaysia Punya Modal Berharga Tumbangkan Korea Selatan

Umpan cutback dari Saddil Ramdani berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Beto Goncalves sehingga skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Indonesia.

Evan Dimas sempat mendapatkan peluang emas pada menit ke-29, tetapi tendangannya masih melebar dari gawang Laos.

Laos memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-37. Namun, Soukchinda Natphasouk terjebak offside sehingga gol dianulir oleh wasit.

Indonesia hampir menggandakan kedudukan pada menit ke-42, tetapi tendangan dari Stefano Lilipaly masih melebar dari gawang Laos.

Hingga peluit babak pertama ditiupkan, skor masih bertahan 1-0 untuk keunggulan Indonesia atas Laos.

Pada babak kedua, Indonesia kembali mendominasi pertandingan.

Dua menit babak kedua berjalan, Indonesia menambah keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Beto.

Menerima umpan dari Lilipaly, Beto melesatkan tendangan keras ke arah gawang Laos dan gagal diantisipasi Saymanolinh Paseuth sehingga Indonesia unggul 2-0 atas Laos.

Pada menit ke-75, Indonesia menambah keunggulan menjadi 3-0.

Ricky Fajrin berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan umpan langsung dari Hansamu Yama.

Hingga peluit panjang ditiupkan, pertandingan berakhir dengan skor 3-0 untuk keunggulan Indonesia.

Baca Juga: Sepak Bola Putra Asian Games 2018 - Timnas U-23 Iran Menang Besar Atas Korea Utara

Berikut susunan pemain timnas Laos melawan timnas Indonesia :

Timnas U-23 Laos: 26-Saymanolinh Paseuth; 16-Xayasith Singsavang, 18-Xouxana Sihalath (19-Kydavone Souvanny 81'), 24-Aphixay Thanakhanty; 7-Phouttasay Khochalern (14-Xayxanapanya), 10-Lathasay Lounlasy, 17-Bounphachan Bounkong, 21-Tiny Bounmalay (C), 22-Phithack Kongmathilath, 23-Phouthone Innalay; 9-Soukchinda Natphasouk

Pelatih: Mike Wong

Timnas U-23 Indonesia: 12-Andritany Ardhiyasa; 25-Ricky Fajrin, 16-Hansamu Yama (C), 2-I Putu Gede, 7-Rezaldi Hehanussa; 4-Zulfiandi, 6-Evan Dimas (19-Hanif Sjahbandi 82'), 17-Saddil Ramdani (18-Irfan Jaya 63'); 10-Stefano Lilipaly, 13-Febri Haryadi, 9-Alberto Goncalves(20-Ilham Udin 72')

Pelatih: Luis Milla

Editor : Eris Eka Jaya
Artikel Terkait


Close Ads X