Penonton Jetski Asian Games Harus Bayar Tiket Masuk Ancol

By Ardito Ramadhan - Rabu, 8 Agustus 2018 | 16:51 WIB
Venue jetski di Pantai Barat Ancol, Jakarta.
Venue jetski di Pantai Barat Ancol, Jakarta. (Dokumentasi Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR)

JAKARTA, KOMPAS.com - Penonton cabang olahraga jetski pada Asian Games 2018 yang dipertandingkan di Ancol, Jakarta Utara, tetap dikenakan biaya masuk kawasan Ancol Taman Impian.

Vice President PT Taman Impian Jaya Ancol Sunarto menyarankan, penonton bisa datang lebih awal atau datang berombongan supaya mendapat potongan harga.

"Kami masih (tetap tarif tiket), Mas, makanya kalau kami saran kalau mau itu datang pagi saja. Kami kalau Sabtu-Minggu ada tiket khusus weekend Segar Raga. Kalau enggak, datang rombongan minimal sepuluh orang, kami kasih harga Rp 15 ribu," kata Sunarto kepada wartawan, Rabu (8/8/2018).

Baca juga: Telan Dana Rp 183,6 Miliar, Venue Layar dan Jetski Siap Digunakan

Dalam keterangan yang diterima Kompas.com, promo akhir pekan #SegarRaga bertarif Rp 15.000 per orang dan berlaku selama akhir pekan. Sementara pengunjung yang datang berombongan dengan minimal sepuluh orang dapat mengakses kawasan Ancol dengan Rp 15.000 per orang.

"Ini umum boleh, jadi dateng sepuluh orang tinggal bayar Rp 150 ribu. Jadi itu bagian dari kita untuk welcoming masyarakat yang ingin ngeliat. Itu biar ramai-ramai juga, kalau satu-satunya kan gak seru nonton games," katanya.

 Tiket masuk kawasan Ancol Taman Impian pada hari biasa dihargai Rp 25.000 per orang.

Harga tiket nonton cabang olahraga jetski yang digelar di Jet Ski Indonesia Academy dekat Hotel Mercure Ancol dijual seharga Rp 100.000 dan bisa dibeli lewat situs Kiostix.com.

Editor : Egidius Patnistik
Artikel Terkait


Close Ads X