Anggota TNI AL Jadi Korban Kecelakaan Truk Oleng di Tol Pluit

By Kahfi Dirga Cahya - Jumat, 3 Juni 2016 | 09:31 WIB
Ilustrasi kecelakaan.
Ilustrasi kecelakaan. (Autoevoluton)

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang anggota TNI Angkatan Laut (AL), Candra, menjadi korban kecelakaan truk di Tol Pluit, Jakarta Utara, Jumat (3/6/2016) pukul 05.00 WIB.

Candra saat itu sedang mengendari mobil dinas TNI AL jenis Avanza Nomor 6017-04 dan terlibat kecelakaan dengan truk kontainer B-9904-SA yang dikemudikan oleh Widodo.

Wakil Kepala Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Eko mengungkapkan kecelakaan tersebut akibat truk yang dibawa Widodo hilang kendali. Saat itu Widodo tengah membawa truk dari arah Pluit ke Tanjung Priok.

"Menurut pengakuan sopir (Widodo), dashboard-nya mengalami percikan api. Sehingga kaget dan membuang ke kanan," kata Eko kepada Kompas.com di Jakarta, Jumat.

Saat bersamaan, melintas mobil yang dikemudikan oleh Candra di lajur kanan. Kecelakaan tak terelakan. Mobil Candra menabrak bagian belakang truk.

Akibat kecelakaan itu, Candra mengalami luka parah. Ia langsung dibawa ke Rumah Sakit Mitra Kemayoran untuk mendapatkan pertolongan.

Saat ini polisi masih evakuasi dua kendaraan tersebut. Sementara itu sopir truk masih dimintai keterangan. Kejadian ini ditangani Satlantas Jakarta Utara.

Editor : Fidel Ali
Artikel Terkait


Close Ads X