Hyundai "Buka Puasa", Luncurkan Tiga Model Baru Sekaligus

Selasa, 10 Maret 2015 | 19:10 WIB
Febri Ardani Hyundai Santa Fe Dspec resmi meluncur di Indonesia, Selasa (10/3/2015).

Jakarta, KompasOtomotif - PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) memulai aktivitas penyegaran produk tahun ini dengan meluncurkan tiga model facelift edisi 2015 di Jakarta, Selasa (10/3/2015). Ketiganya adalah yaitu SUV Santa Fe, Grand Avega, dan Starex Mover Ambulance. Ini adalah aktivitas peluncuran model terbaru yang pertama dari Hyundai dalam sembilan bulan terakhir. Sebelumnya, HMI memperkenalkan Grand i10 pada Juni 2014 silam.

Semua model mendapat perbaikan ringan, meliputi eksterior dan interior, dan sebagian di sektor teknis, sedangkan sistem penggerak tetap menggunakan versi terdahulu. Ketiga model siap dipesan di dealer-dealer Hyundai pada April 2015.

“Pengenalan ketiga produk andalan HMI di tahun 2015 merupakan upaya kami menjawab tantangan pasar otomotif nasional di Indonesia, meningkatkan volume penjualan dan memperkuat posisi merek Hyundai di Indonesia,” ujar Mukiat Sutikno, Presdir HMI saat peluncuran.

Febri Ardani Hyundai New Grand Avega 2015.

Hyundai Santa Fe Dspec

Salah satu model andalan HMI ini mendapat penyempurnaan dalam konsep "Dspec", bila diurai berarti dynamic driving, dynamic style, delight, domination, desirable, dan dare to be different.

Perubahan pada eksterior Santa Fe Dspec meliputi gril baru kombinasi hitam dan silver, lampu depan xenon projection dengan LED, DRL. Satu hal penting, setting suspensi SUV ini sudah diperbaiki plus mendapatkan pelek desain baru dengan pilihan ukuran 18 dan 19 inci.

Tidak ada perubahan pada mesin, tetap tersedia dua pilihan, yaitu bensin Theta II 2.4 MPI bertenaga 176 tk dan torsi 225 Nm, serta diesel CRDi VGT 2.2L bertenaga 197 tk dan torsi 421 Nm. Santa Fe Dspec bersaing dengan Honda CR-V, Nissan X-Trail, Chevrolet Captiva, dan saudara sesama Korea Selatan, Kia Sorento.

New Grand Avega

Hatchback terbesar HMI ini punya beberapa selling point baru, yaitu perubahan pada gril, lampu depan, lip bemper, ban, serta desain pelek. Untuk pertama kalinya, Grand Avega sekarang dilengkapi kantong udara untuk pengemudi.

Grand Avega terbaru kini tersedia pilihan CVT mengganti varian matik, selain itu terdapat pilihan transmisi manual 6-percepatan. Tidak ada perubahan pada mesin, masih tetap memakai Kappa 1.4L bertenaga 100 tk dan torsi 13.4 kg.m untuk menggerakan kedua roda depan.

Febri Ardani Starex Mover Ambulance kini punya interior lebih tinggi.

Starex Mover Ambulance

Satu–satunya mobil komersial KMI, Starex Mover Ambulance High Roof, kini diperkenalkan untuk kebutuhan Rumah Sakit level internasional. Kelebihannya posisi plafon lebih tinggi 30 cm dibanding edisi sebelumnya.

Tinggi interior semula 1.350mm kini menjadi 1.570mm. HMI mengatakan dengan begitu ruang gerak tim medis bisa lebih leluasa di kabin.

Penulis : Febri Ardani Saragih
Editor : Azwar Ferdian