Porsi Lebih Jaguar-Land Rover di Film Baru James Bond

Selasa, 10 Februari 2015 | 16:00 WIB
indianautosblog Jaguar C-X75 akan menjadi musuh James Bond yang menggunakan Aston Martin DB10 di film Spectre.

Los Angeles, KompasOtomotif - Nama James Bond sudah begitu melekat dengan mobil Aston Martin. Tapi, ada merek Inggris lain yang mencoba ikut mengambil peruntungan di sekuel terbaru Bond, "Spectre", mereka adalah Jaguar dan Land Rover.

Bond dan Moneypenny akan beradu akting di dalam Defender ketika berkendara di Istanbul, Turki. Sedangkan M akan bertugas mengendarai Jaguar XJ sebagai kendaraan dinas di Ibu Kota Inggris. Memang, bintang utama film ini masih tertuju pada Bond yang mengendarai Aston Martin DB10.

Tapi, beberapa model andalan seperti konsep Jaguar C-X75 akan ambil bagian dalam aksi kejar-kejaran melawan DB10. Range Rover Sport SVR, termasuk dua Defender modifikasi khusus oleh JLR Special Operation menjadi "Big Foot" dengan pelek 37 inci, ban off-road, suspensi khusus, dan bodi lebih kekar juga tak mau ketinggalan.

Autoblog Tiga andalan Jaguar Land Rover yang jadi pemeran pendukung film

Pada berita sebelumnya, beberapa bulan lalu total sembilan mobil yang disiapkan untuk film dicuri dari garasi penyimpanan di Dusselforf, di antaranya lima Range Rover Sport. Berita lanjutan ini sekaligus menjadi konfirmasi pertama, kalau yang hilang bukan varian SVR atau Defender "Big Foot".

Mau tahu seperti apa aksi mobil-mobil keren ini di film terbaru James Bond, Anda harus sabar, karena tayangan baru masuk layar perak, November 2015 mendatang.

Penulis : Agung Kurniawan
Editor : Azwar Ferdian