India Kebagian Jatah BMW i8

Senin, 5 Januari 2015 | 09:59 WIB
KompasOtomotif-Azwar Ferdian BMW i8 hadir memesona pengunjung IIMS 2014, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, (18/9/2014)

New Delhi, KompasOtomotif - Sedan sport plug-in hybrid BMW i8 sudah sempat menyapa Indonesia via gelaran IIMS 2014 lalu. Tapi, i8 hanya dipajang dan tidak dijual di pasar otomotif nasional. Lain halnya dengan pasar otomotif di India yang justru mendapat bagian untuk menjual i8.

i8 dijadwalkan akan meluncur di Tanah Hindustan pada Februari mendatang, dan sudah dipamerkan pada ajang Auto Expo tahun lalu. Debut penjualannya akan dimulai bulan depan, dengan perkiraan harga mencapai 20 juta rupee atau setara dengan Rp 4 miliar.

Jaringan resmi BMW di India hanya akan mendapat kuota terbatas buat memasarkan mobil sport hibrida ini. Pasalnya, pabrikan asal Jerman itu sendiri mendapat banyaknya permintaan i8 di seluruh dunia.

Sedan tersebut diperkuat mesin bensin turbocharger 1,5 liter tiga silinder dan motor listrik. Kombinasi antara mesin konvensional dan listrik menghasilkan daya mencapai 357 tk dan torsi 570 Nm. Catatan akselerasi 0-100 kpj tembus dalam 4,4 detik dan kecepatan maksimal yang dibatasi 250 kpj. Bila hanya menggunakan tenaga listrik, i8 memiliki daya jelajah mencapai 37 km dengan top speed 120 kpj.

Meski punya mesin dan motor listrik, bobot i8 hanya 1.485 kilogram sudah termasuk paket baterai. Bobot itu lebih ringan daripada New M4 Coupe, karena penggunaan bahan serat karbon pada bodi kendaraan.

Penulis : Azwar Ferdian
Editor : Aris F. Harvenda