Ford Everest Terbaru Meluncur Tahun Depan

Minggu, 21 September 2014 | 15:19 WIB
paultan Konsep Ford Everest yang dipamerkan di Bangkok International Motor Show 2014.

Jakarta, KompasOtomotif – Dari lima model yang saat ini ditawarkan PT Ford Motor Indonesia (FMI), hanya satu yang masih mengandalkan desain ”rezim lama” dan belum segar, yaitu Everest (SUV). Sisanya, seperti Fiesta, Focus, Ecosport, dan Ranger, merupakan model global yang meluncur sesuai strategi One Ford dan sudah diperkenalkan bertahap di Indonesia.

Managing Director FMI Bagus Susanto mengakui, pekerjaan rumah saat ini adalah memasarkan Everest sembari menyiapkan pengganti (versi terbaru). ”Memang, tinggal satu produk yang masih peninggalan lama. Pasti ganti, dan model All-New akan hadir tahun depan (2015) di Indonesia,” ujarnya dalam wawancara khusus, (19/9/2014) di IIMS.

Model terbaru SUV 7-penumpang penantang Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport itu sudah dipamerkan konsepnya pada Bangkok Motor Show 2014, beberapa bulan lalu. Secara fisik, desain berbeda jauh dari generasi sebelumnya. Bodi lebih banyak lekukan, terutama di atas spatbor. Tongkrongan kendaraan jadi lebih kekar meski dimensi terlihat lebih ramping.

Meski masih lama, saat ini FMI masih optimistis dengan empat model lain yang saat ini dipasarkan. Bagus menyebut, Fiesta yang sudah meluncur sejak 2010, masih bisa diadu secara fitur dengan hatchback lain di kelasnya. Ecosport juga dianggap sangat bisa bersaing dengan SUV kompak lain.

”Produk kami boleh diadu, dan semua mengalami kemajuan. Dengan strategi One Ford, membuat produk kami kaya fitur namun harga bisa ditekan dan sangat kompetitif. Saya masih konfiden,” tegas Bagus.

Penulis : Donny Apriliananda
Editor : Aris F. Harvenda