Bursa Mobil Bekas Terbesar di Jakarta Selatan Resmi Dibuka

Senin, 9 Juni 2014 | 09:00 WIB
Donny Apriliananda Salah satu tenant di Tem's Otomart ITC Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Jakarta, KompasOtomotif – Tren bursa mobil bekas yang berkonsep ”one stop shopping” terus bermunculan. Paling baru, telah dibuka Tem’s Otomart yang berlokasi di ITC Permata Hijau, Lantai 5, Kebayoran Lama. Memanfaatkan lahan 8.000 m2 dan menyediakan lebih dari 300 mobil, bursa mobil yang didukung penuh perusahaan pembiayaan Oto Multiartha ini diklaim sebagai yang terbesar di kawasan Jakarta Selatan.

Selama ini, di Jakarta Selatan hanya terdapat satu bursa mobil bekas di Blok M. Paling banyak justru ada di Jakarta Utara dan Pusat, mulai dari WTC Mangga Dua, bursa mobil Sunter, dan beberapa bursa di Kemayoran. Hadirnya Tem’s Otomart diharapkan menjadi shortcut untuk penduduk di Selatan Jakarta.

”Konsumen Jakarta Selatan tidak perlu jauh-jauh dan macet-macetan ke Utara atau Pusat, karena ada yang lebih dekat. Dari survei kami, justru konsumen bursa mobil di Jakarta Utara atau Pusat kebanyakan orang-orang yang tinggal di Jakarta Selatan,” kata Temmyadi Santoso, Penggagas dan Pengelola Tem’s Otomart dalam prosesi pembukaan, Minggu (8/6/2014).

Donny Apriliananda Peresmian bursa mobil bekas Tems's Otomart di ITC Permata Hijau oleh Managing Director PT Oto Multiartha Edi Suyitno (kiri) dan Pengelola bursa Temmyadi Santoso.

Kelebihan
Sebagai bursa mobil bekas, lokasi ini menawarkan lima kelebihan, yaitu tersedianya ratusan mobil berkualitas, jaminan keaslian dokumen kendaraan yang dibeli, dukungan pelayanan after sales, sarana belanja lengkap, dan tentunya didukung penuh perusahaan pembiayaan Oto Multiartha. Pengelola menjamin, lokasi ini ebas dari calo agar konsumen merasa nyaman dan tenang.

Pantauan KompasOtomotif, dari konsep lokasi yang memanfaatkan lahan parkir itu juga berbeda. Masing-masing tenant terdapat ”kantor kecil”. Untuk proses transaksi, pengelola menyediakan ruangan khusus yang nyaman. Showroom terpusat di tengah, sementara di pinggir dibuat untuk konsumen yang ingin melakukan test drive singkat.

Oto Multiartha
PT Oto Multiartha dengan produknya Oto Kredit Mobil akan mengawal pembelian mobil bekas di tempat ini. Meski demikian, konsumen tetap bebas memilih leasing yang dikehendaki. ”Memang konsumen bebas menentukan pilihan. Tapi kami selama satu tahun menyediakan program menarik. Paket kredit juga diupayakan kompetitif,” tegas Edi Suyitno, Managing Director PT Oto Multiartha.

Agar menggaet lebih banyak nasabah, Oto Multiartha menyiapkan hadiah kepada konsumen yang melakukan transaksi kredit. 24 sepeda motor akan diundi setiap bulan, dan sebagai grand prize disediakan empat unit Toyota Avanza yang diundi setiap enam bulan.

Penulis : Donny Apriliananda
Editor : Aris F. Harvenda