"Cat Woman" Pilih BMW i3

Selasa, 7 Januari 2014 | 13:47 WIB
Inautonews Anne Hathway terlihat keliling LA bersama suaminya mengendarai BMW i3.

Los Angeles, KompasOtomotif - Pemeran tokoh "Cat Woman" dalam serial terakhir Batman "The Dark Knight Rises", Anne Hathaway, ternyata punya kendaraan baru yang menemaninya beraktivitas sehari-hari. Terlihat di salah satu sudut parkiran Los Angeles, wanita bersenyum lebar ini tertangkap kamera sedang mengendarai BMW i3.

Memang, mobil listrik atau hibrida, sangat tren di kalangan selebriti Hollywood, berkat larisnya penjualan Toyota Prius beberapa tahun lalu. Kalangan penggiat seni yang mau menciptakan kesan ramah lingkungan kemudian memilih Model S dari Tesla. Selain "hijau" mobil ini juga trendi karena bergaya supercar.

Kini, BMW mulai masuk ke ranah mobil listrik dengan memasarkan i3 beberapa bulan lalu. Anne memilih sebagai kendaraan keluarga. Ia terlihat duduk di bangku penupang dan dikemudikan oleh suaminya. Belum pasti sih, pasangan ini membeli mobil baru ini atau sekedar "test drive" spesial dari dealer terdekat.

Pandangan Publik
Sebagai aktris yang peduli akan pandangan publik, mengendarai mobil ramah lingkungan bisa menjadi nilai plus. Selain itu bisa meginsiprasi berbagai kalangan untuk ikut menggunakan kendaraan yang lebih hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

BMW i3 merupakan SUV kompak berpenggerak motor listrik dengan tenaga 172,3 PS dan torsi 250 Nm. Hanya dibekali satu tingkatan kecepatan, berpenggerak roda belakang. Jarak berkendara antara 130-160 km sekali pengisian baterai penuh. Jarak ini bisa diperpanjang melalui mesin dua silinder 650cc yang memberikan tambahan tenaga 36,4 PS. Produk massal i3 sudah dipamerkan di Frankfurt Motor Show, September 2013 lalu.

Penulis : Agung Kurniawan
Editor : Aris F. Harvenda