Lihat Kembaran Honda ADV 150 dari China - Kompas.com
Senin, 8 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Lihat Kembaran Honda ADV 150 dari China

Sabtu, 2 Januari 2021 | 07:22 WIB
Dayang ADV150Newmotor.com.cn Dayang ADV150

JAKARTA, KOMPAS.com - Honda ADV 150 pamor yang luar biasa hingga mulai ditiru oleh beberapa produsen motor. Salah satunya adalah pabrikan Dayang asal China, dengan nama yang sama tapi penulisannya disambung, yakni ADV150.

Dari segi tampilan, skuter matik (Skutik) bergaya petualang ini terlihat lebih kekar. Bahkan, warna kuning membuatnya terlihat seperti Bumblebee, salah satu karakter robot dari film Transformers.

Baca juga: Yamaha Masih Belum Mau Tandingi Honda ADV 150

Dikutip dari Newmotor.co.cn, fitur yang disematkan juga lebih unggul. ADV150 menggunakan layar TFT full colored. Speedometer tersebut juga menampilkan daya tekanan pada ban. Artinya, terdapat fitur tyre pressure monitor seperti di mobil.

Dayang ADV150Newmotor.com.cn Dayang ADV150

Speedometer ini juga bisa terkoneksi dengan smartphone. Jadi, seperti fitur mirroring pada smartTV, tampilan pada layar smartphone bisa dilihat di speedometer. Di bagian depan dan belakang Skutik ini juga sudah diaplikasikan kamera.

Newmotor.com.cnNewmotor.com.cn Newmotor.com.cn

ADV150 juga menggunakan smart key alias keyless. Windscreen juga bisa diatur sesuai dengan selera pengendaranya. Lalu, behel belakang juga didesain untuk bisa mengikat barang bawaan atau sebagai bracket boks motor.

Pada layar TFT Dayang ADV150 ini, terlihat juga tachometer dalam bentuk grafik batang pada bagian kanannya dengan redline mencapai 10.000 rpm. Sementara pada bagian speedometer, terlihat limitnya mencapai 200 kilometer per jam.

Baca juga: Yamaha BWS 125 dari Taiwan, Lawan Sepadan Honda ADV 150?

Di sektor kaki-kaki, bannya sudah model dual purpose. Suspensi depan model teleskopik dan dilindungi karet pada bagian asnya. Sementara suspensi belakang, memakai sokbreker yang dilengkapi subtank.

Dayang ADV150Newmotor.com.cn Dayang ADV150

Untuk mesin, menggunakan tipe SOHC, 2-klep, silinder tunggal, dan berkapasitas 149 cc. Sayangnya, belum ada detail spesifikasi lebih jauh mengenai Skutik berteknologi injeksi ini. Disebutkan bahwa Dayang akan meluncurkan ADV150 ini di awal 2021.

Penulis: Donny Dwisatryo Priyantoro
Editor : Agung Kurniawan