Empat Livery Nostalgia Suzuki Jimny - Kompas.com
Senin, 8 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Empat Livery Nostalgia Suzuki Jimny

Senin, 27 April 2020 | 19:55 WIB
Suzuki Jimny Revival Stylewww.motor1 Suzuki Jimny Revival Style

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Jimny memang memilki pesona tersendiri bagi sebagai orang. Tak heran bila SUV legendaris generasi keempat yang hadir dengan dimensi minimalis tersebut mendapatkan respon positif.

Bahkan hingga saat ini antrean pemesanannya pun masih menggular, tak hanya di Indonesia tapi juga beberapa negara lain yang turut memasarkan Jimny.

Menariknya lagi, sudah banyak tangan modifikasi yang mulai mendandani Jimny dengan beragam model.

Konsep ubahannya pun beragam, ada yang memilih menyematkan body kit ala Land Rover, Mercedes-Benz G-Class, Ford Bronco, sampai ala JDM.

Suzuki Jimny Heritage Stylewww.motor1 Suzuki Jimny Heritage Style

Baca juga: Akses Keluar Masuk Jabodetabek untuk Kendaraan Pribadi Ditutup 7 Mei 2020

Tentu modifikasi seperti di atas butuh dana yang tak sedikit. Tapi bagi yang ingin memberikan sentuhan berbeda untuk Jimny, Suzuki kini telah menawarkan empat livery baru yang bisa dipilih sesuai selera, yakni Heritage Style, Offroad Style, Survival Style, dan Revival Style.

Meski hanya sebuah stiker, namun keempatnya mewakili atau menggambarkan karakter dari Jimny. Melansir dari Motor1, untuk Offroad Style hadir dengan tema garis hitam, abu-abu, dan merah.

Pemasangannya bisa diaplikasikan pada bagian kap mesin serta sektor samping. Selain itu juga pada bagian atas dan di bagian belakang, tepatnya di beltline pada kaca belakang.

Suzuki Jimny Offroad Stylewww.motor1 Suzuki Jimny Offroad Style

Bagi yang menyukai tema retro bisa menilik model Revival Style. Desainnya dibuat mirip dengan Suzuki Samurai dan Sidekick pada era 1980-an, melalui sentuhan grafis pada bagain samping yang memanjang hingga ke belakang.

Baca juga: Pilih Mana, Suzuki Jimny 3 Pintu atau 5 Pintu?

Selanjutanya Heritage Style yang dibuat untuk bernostalgia karena mengikut konsep Jimny lama dengan garis-garis tajam di sisi samping.

Sementara untuk model Survival Style, dibuat layakya motif-motif pada kendaraan militer dengan corak camo berkelir hitam yang dilekatkan memanjang pada bagian samping.

Suzuki Jimny Survival Stylewww.motor1 Suzuki Jimny Survival Style

Nah, contoh livery ini bisa menjadi acauan modifikasi Jimny generasi baru, namun memang bila ini tampil lebih maksimal harus dibarengi dengan beberapa ubahan lain, seperti mengganti pelek, roof rack, dan pernak-pernik lainnya.

Penulis: Stanly Ravel
Editor : Azwar Ferdian