Agus Yudhoyono Bantah Menyerang Ahok soal Komentar Ayat Suci - Kompas.com
Rabu, 22 Mei 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Agus Yudhoyono Bantah Menyerang Ahok soal Komentar Ayat Suci

Minggu, 9 Oktober 2016 | 18:30 WIB
Nibras Nada Nailufar Bakal calon gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono Minggu pagi (9/10/2016) usai berlari mengelilingi Taman Margasatwa Ragunan bersama relawan dan tim kampanyenya.

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon gubernur DKI dari Koalisi Cikeas, Agus Harimutri Yudhoyono, membantah 'menyerang' petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Agus sebelumnya menyinggung pidato Ahok di Pulau Seribu yang telah beredar luas, yang berbicara mengenai ayat suci yang kini jadi masalah.

"Tidak pernah, kita tidak pernah menyerang. Sedikit pun kita tidak pernah nyerang siapapun. Makanya saya selalu adem, karena saya tidak pernah berpikir negatif ke siapapun, Insya Allah," kata Agus, usai acara deklarasi dukungan Agus-Sylvi dari Jaringan Santri Indonesia (JSI) di Cikeas Mansion, Jawa Barat, Minggu (9/10/2016).

Agus menyatakan, pernyataannya terkait Ahok adalah sikapnya pribadi. Ia berharap warga mendengar pernyataannya tersebut.

Agus tidak mau menilai di tengah suasana Pilkada DKI sudah mulai panas. Namun, secara pribadi, ia merasa suasana dalam keadaan tenang.

"Kalau saya sih selalu merasa adem, karena saya fokus tidak untuk melihat siapa-siapa. Artinya, tidak menyerang ke pasangan calon yang lain," ujar Agus.

Sebab, Agus mengaku, ia dan Sylvi ingin fokus memperkenalkan diri dan mendengar langsung aspirasi masyarakat. Ia juga ingin fokus dengan apa yang akan ditawarkan untuk masyarakat Jakarta.

"Karena saya ingin menjadi alternarif yang juga bisa didengar dan diterima masyarakat Jakarta," jelas Agus.

Sebelumnya, Agus menyinggung soal pidato Ahok yang berbicara tentang ayat dalam kitab suci di Kepulauan Seribu beberapa waktu lalu. Agus menilai, pidato Ahok yang beredar luas itu menjadi perhatian publik, khususnya umat Islam. (Baca: Agus Yudhoyono: Ahok Harusnya Sensitif jika Berbicara soal Agama)

Agus khawatir, ucapan Ahok menimbulkan permasalahan sosial dan juga konflik komunal. Agus menilai, sebagai pejabat publik, Ahok harusnya sensitif jika berbicara mengenai agama, apalagi menyangkut kitab suci.

Pemimpin menurutnya harus menjadi contoh dalam ucapan dan perilakunya.

"Kita juga sepakat dalam kehidupan berbangsa yang amat majemuk ini, toleransi dan kerukunan antar umat beragama diperlukan," ujar Agus.

Kompas TV Diduga Langgar SARA, Ahok Dilaporkan ke Bawaslu



Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Penulis: Robertus Belarminus
Editor : Fidel Ali