Jelang Pendaftaran Cagub, Sandiaga Nazar untuk Tidak Bercukur - Kompas.com
Senin, 1 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Jelang Pendaftaran Cagub, Sandiaga Nazar untuk Tidak Bercukur

Selasa, 20 September 2016 | 17:52 WIB
Nibras Nada Nailufar Sandiaga Uno usai menghadiri diskusi di Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (16/9/2016).

JAKARTA, KOMPAS.com - Politikus Partai Gerindra Sandiaga Uno kembali mengucapkan nazar terkait pencalonannya sebagai gubernur DKI Jakarta.

Ia berjanji tidak bercukur selama tiga hari sebelum mendaftarkan diri sebagai cagub DKI di KPUD. Sandiaga berencana daftar sebagai cagub pada Jumat (23/9/2016).

"Insya Allah Jumat kami akan mengantar pasangan calon gubernur dan wagub secara resmi. Dan untuk mewujudkannya, saya bernazar saya tidak akan bercukur," kata Sandiaga di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (20/9/2016).

(Baca juga: Sandiaga Masih "Ngarep.com" dengan PDI-P Terkait Pilkada DKI)

Ia juga mengaku akan berziarah ke makam pahlawan dan ke Tanah Suci. Kendati demikian, Sandiaga tidak menjelaskan alasannya mengucapkan nazar tersebut.

Sandiaga selama ini tidak pernah terlihat membiarkan janggutnya tumbuh. Dengan tidak bercukur, kata Sandiaga, akan terlihat perbedaan pada wajahnya.

"Pengin juga saya punya jenggot, nanti dikasih tahu ya kapan waktunya cukur," kata Sandi.

Rencananya, Sandiaga akan mendaftarkan diri sebagai bakal cagub selepas shalat Jumat. 

(Baca juga: Sandiaga: Nanti Saya Jalan Kaki ke KPUD)

Sandiaga mengatakan, pimpinan partai yang tergabung dalam Koalisi Kekeluargaan masih berkomunikasi intensif untuk menentukan siapa yang akan diusung sebagai calon wakil Sandiaga.

"Belum ada yang pasti, tetapi semua partai politik ikut dilibatkan, termasuk PDI-P," ujar dia.

Sebelumnya, Sandiaga mengucapkan nazar akan berlari di lima wilayah Jakarta jika dipilih oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk maju sebagai bakal calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2017. Prabowo pun memilih Sandiaga.

Kompas TV Sandiaga: Pencalonan Cawagub Mardani Belum Final



Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Penulis: Nibras Nada Nailufar
Editor : Icha Rastika