"Warkop DKI Reborn" Jadi Film Indonesia Kedua Terlaris Sepanjang Masa - Kompas.com
Minggu, 19 Mei 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

"Warkop DKI Reborn" Jadi Film Indonesia Kedua Terlaris Sepanjang Masa

Selasa, 20 September 2016 | 10:53 WIB
KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG Poster Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 melapisi badan luar salah satu gerbong KRL di Stasiun Jakarta Kota, Jakarta Barat, Sabtu (20/8/2016) siang.

JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah beberapa waktu lalu mendapatkan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (Muri) untuk perolehan penonton, film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 kembali mencetak kesuksesan.

Dalam 11 hari penayangan, film garapan sutradara Anggy Umbara itu berhasil menduduki posisi kedua Box Office Indonesia sepanjang masa, menggeser film Habibie & Ainun.

Merujuk pada data jumlah penonton dari situs filmindonesia.or.id, Warkop DKI Reborn memperoleh 4.550.511 penonton.

Angka itu melampaui Habibie & Ainun yang memperoleh 4.529.633 penonton.

Sementara itu, posisi puncak masih diduduki oleh film Laskar Pelangi sebanyak 4.631.841 penonton.

Produser film Warkop DKI Reborn, Frederica, pun merasa bersyukur atas pencapaian tersebut.

"Puji Tuhan, jelas saya senang sekali dengan perolehan ini. Bisa menduduki peringkat dua Box Office film Indonesia sepanjang masa sungguh prestasi luar biasa," kata Frederica.

"Terima kasih penonton film Indonesia, rekan-rekan media, dan seluruh bioskop di Indonesia," ucapnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (19/9/2016).

Penulis: Andi Muttya Keteng Pangerang
Editor : Kistyarini