Djarot Nilai Tarif Parkir di Jakarta Idealnya Rp 10.000 Per Jam - Kompas.com
Jumat, 19 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Djarot Nilai Tarif Parkir di Jakarta Idealnya Rp 10.000 Per Jam

Kamis, 25 Agustus 2016 | 17:09 WIB
Kahfi Dirga Cahya Ketua Bidang Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) DPP PDI-P, Djarot Saiful Hidayat di Kantor DPP PDI-P, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (19/8/2016).

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menganggap tarif parkir di Jakarta perlu dinaikkan.

Dengan demikian, diharapkan semakin banyak warga yang mengurangi penggunaan kendaraan pribadi dan beralih menggunakan angkutan umum.

(Baca juga: Besok, Semua Kendaraan Pengunjung Kota Tua Harus Parkir di Jalan Cengkeh)

Menurut Djarot, tarif parkir di Jakarta idealnya mencapai Rp 10.000 per jam.

"Rp 10.000 per jam. Lima Jam silakan Rp 50.000, terutama yang on street ya," kata Djarot di Kantor PT Transportasi Jakarta, Cawang, Jakarta Timur, Kamis (25/8/2016).

Saat ini, tarif rata-rata parkir per jam di Jakarta mencapai Rp 2.000 untuk sepeda motor dan Rp 4.000 untuk mobil.

Menurut Djarot, besaran tarif tersebut belum cukup efektif untuk membuat warga pengguna kendaraan pribadi beralih menggunakan angkutan umum.

"Nanti terutama di jalan-jalan protokol, jalanan yang padat begitu, paksalah mereka. Kalau kamu kaya banget, enggak apa-apa. Kamu pakai parkir ya, tapi mahal dong kan begitu ya," ujar Djarot.

(Baca juga: Dulu Sehari Hanya Rp 500.000, Kini Pendapatan Harian Parkir di Sabang Rp 12 Juta)

Kompas TV Tarif Parkir Dobel, Penghuni Apartemen Protes



Penulis: Alsadad Rudi
Editor : Icha Rastika