Isu Ahok-Djarot Santer, Pendukung Masih Tetap Deklarasi Risma untuk DKI 1 - Kompas.com
Sabtu, 29 Juni 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Isu Ahok-Djarot Santer, Pendukung Masih Tetap Deklarasi Risma untuk DKI 1

Kamis, 18 Agustus 2016 | 23:45 WIB
KOMPAS.com/ACHMAD FAIZAL Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini berbicara kepada wartawan di Gedung Sawunggaling, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (11/8/2016).

JAKARTA, KOMPAS.com - Isu deklarasi oleh PDI Perjuangan mengusung incumbent Ahok-Djarot di Pilkada DKI 2017 belakangan menghangat. Meski demikian, pendukung Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menyatakan tetap akan menggelar deklarasi dukungannya di Jakarta.

Ketua Umum Gerak Indonesia, Emi Sulyuwati mengatakan, selama PDI Perjuangan belum menentukan sikap maka peluang Risma masih mungkin.

"Selama itu belum ada semua punya peluang," kata Emi, di sela acara deklarasi dukungan untuk Risma, di Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Kamis (18/8/2016) malam.

Emi menilai isu deklarasi Ahok-Djarot hanya klaim pihak tertentu. Tujuannya bisa untuk melemahkan lawan Ahok di Pilkada DKI 2017.

"Desas desus kemarin itu klaim, bagaimana membuat massa atau lawan kendor. Tapi tidak dengan kami Gerak Indonesia. Kami tetap akan terus memberi dukungan ke Ibu Risma," ujar Emi.

Oleh karenanya pihaknya masih akan melakukan deklarasi lagi kedepannya. Para pendukung Risma yang sudah berdeklarasi juga akan melakukan konsolidasi.

"Kalau saya masih percaya PDI-P pegang teguh prinsip partai. Dan mayoritas kadernya di Jakarta kan menolak incumbent," ujar Emi. (Baca: Relawan Pendukung Yakin PDI-P akan Segera Mengusung Risma)

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Penulis: Robertus Belarminus
Editor : Fidel Ali