"Ahok Tak Menginginkan Adanya Deklarasi Tim Pemenangan" - Kompas.com
Rabu, 3 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

"Ahok Tak Menginginkan Adanya Deklarasi Tim Pemenangan"

Kamis, 18 Agustus 2016 | 13:30 WIB
Ihsanuddin Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama usai mememui Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (15/8/2016).

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tidak menginginkan adanya deklarasi tim pemenangannya. Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Fayakhun Andriadi.

"Saya bicara dengan Ahok, bahwa beliau tidak bermaksud ada deklarasi. Tapi langsung saja (datang), ada saat pendaftaran (ke KPU DKI Jakarta)," kata Fayakhun kepada Kompas.com, Kamis (18/8/2016).

Oleh karena itu, Fayakhun memastikan tidak ada deklarasi tim pemenangan Ahok maupun rumah inspirasi Ahok pada Kamis (18/7/2016) hari ini. 

(Baca juga: Golkar Pastikan Tim dan Rumah Pemenangan Ahok Belum Akan Dideklarasikan)

Adapun tim pemenangan Ahok dipimpin oleh politikus Partai Golkar Nusron Wahid. Dalam tim ini, Juru Bicara Teman Ahok, yakni Amalia Ayuningtyas, bertindak sebagai sekretaris.

"Adem-adem saja, tidak perlu gaduh yang berlebihan. Yang penting (Ahok) menang, ya kan," kata Fayakhun.

Sejauh ini, sudah disiapkan "Rumah Ahok Inspirasi Jakarta" yang terletak di Jalan Lembang Nomor 25-27, Menteng, Jakarta Pusat.

Sedianya, rumah inspirasi tersebut bakal diresmikan bertepatan dengan hari kemerdekaan ke-71 Republik Indonesia atau pada Rabu (17/8/2016) kemarin.

Namun, rumah inspirasi itu masih dalam tahap renovasi. Ahok pun baru mengetahui adanya rumah inspirasi setelah membaca berita di media massa.

"Saya saja enggak tahu malahan. Saya baca di berita, (poskonya) ada di Menteng, saya lihat rumahnya masih dibobok-bobok," kata Ahok.

(Baca juga: Semringahnya Ahok pada Hari Kemerdekaan RI)

Adapun informasi mengenai deklarasi tim pemenangan dan rumah inspirasi Ahok pada Kamis ini sebelumnya disampaikan oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPW Partai Nasdem DKI Jakarta Bestari Barus.

"Besok mau dideklasikan tim pemenangan. Akan ada satu gerakan yang dibangun oleh kawan-kawan di tim sukses, kita lihat besok," kata Bestari, di Lapangan Eks IRTI Monas, Jakarta Pusat, Rabu (17/8/2016).

Kompas TV Ahok: Megawati Beri Sinyal Dukung Petahana



Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Penulis: Kurnia Sari Aziza
Editor : Icha Rastika