Tidak Ingin Malu, Adhyaksa Dault Belum Daftar ke KPU DKI lewat Jalur Independen - Kompas.com
Jumat, 19 April 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Tidak Ingin Malu, Adhyaksa Dault Belum Daftar ke KPU DKI lewat Jalur Independen

Minggu, 7 Agustus 2016 | 16:00 WIB
Kompas.com/Robertus Belarminus Bakal calon gubernur DKI Jakarta Adhyaksa Dault saat jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/5/2016).

JAKARTA, KOMPAS.com - Hingga hari terakhir pendaftaran calon perseorangan untuk Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault menyatakan masih menghitung formulir serta fotokopi kartu tanda penduduk pendukungnya.

"Ini tim saya masih verifikasi dulu KTP yang sudah dikumpulkan sampai siang," kata Adhyaksa saat dihubungi wartawan, Minggu (7/8/2016).

"Kalau tidak ada masalah, ya daftar hari ini. Tapi kalau ada masalah, ya tidak usah daftarlah, saya kan enggak nyari-nyari kekuasaan," ujar Adhyaksa.

Adhyaksa tidak menyebut jumlah dukungan yang sudah dikumpulkan. Ia mengatakan tidak mau malu ketika datang ke KPU DKI Jakarta untuk menyerahkan formulir yang belum selesai dihitung itu.

Menurut Adhyaksa, KTP yang didapatkannya itu berasal dari hubungan internal serta rekannya saja. Waktu pengumpulan dukungan juga berlangsung singkat, sekitar tiga hingga empat bulan.

"Memang ada yang bilang, 'Kami serahkan saja dulu, Bang, ke KPU.' Ya, saya bilang kalau diserahkan kemudian ditolak, saya malu. Nanti beritanya ditolak, Adhyaksa tidak memenuhi syarat. Saya enggak mau kayak gitu," kata Adhyaksa.

Pada Mei 2016, Adhyaksa pernah mengklaim bahwa relawannya telah berhasil mengumpulkan kurang lebih 120.000 fotokopi KTP warga DKI Jakarta.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Penulis: Kurnia Sari Aziza
Editor : Laksono Hari Wiwoho