Tanda Tangani MoU, Telkom Resmi Boyong 5.000 Gesits - Kompas.com
Sabtu, 6 Juli 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Tanda Tangani MoU, Telkom Resmi Boyong 5.000 Gesits

Sabtu, 2 Juli 2016 | 17:17 WIB
Agung Kurniawan/KompasOtomotif Menristek dan Dikti M Nasir lagi tes-ride Gesits, skuter listrik hasil kolaborasi Garansindo dan ITS.

Jakarta, KompasOtomotif – PT Garansindo Inter Global bersama PT Telkom Akses anak perusahaan dari PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) tanda tangani nota kesepahaman (MoU), atas pengadaan 5.000 skuter listrik Gesits (Garansindo Electric Scooter ITS).

Ini merupakan bentuk kepastian dari Telkom setelah sebelumnya melakukan pembicaraan awal, terkait pemesanan sepeda motor listrik Gesits, pasca perkenalan perdana di Surabaya, awal Mei 2016 lalu. Pengadaan ini semakn mendukung program tingkat komponen dalam negeri (TKDN) Telkom.

“Kami sangat berterimakasih kepada PT Telkom Akses atas dukungan yang diberikan. Ini merupakan langkah ke depan untuk Gesits, dalam pengembangan teknologi kendaraan bermotor listrik di Indonesia,” ujar Rahmat Septriwan, Operations Director PT Garansindo Technologies, dalam siaran resi yang diterima KompasOtomotif, Sabtu (2/7/2016).

Istimewa Penandatanganan nota kesepahaman antara PT Garansindo Inter Global bersama PT Telkom Akses anak perusahaan dari PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom), terkait pengadaan 5.000 unit skuter listrik Gesits.

Rahmat melanjutkan, kerja sama ini merupakan satu sikap untuk bisa bersama meningkatkan perekonomian Indonesia, pada tingkat lokal maupun internasional. Gesits sendiri merupakan produk yang hampir 100 persen diproduksi di Indonesia.

“Dari kerjasama ini, Garansindo mendapat kesempatan untuk memberikan solusi transportasi kepada Telkom Group yang efisien, modern, dan ramah lingkungan, serta mendukung program TKDN. Kami harap dari kemitraan ini, Indonesia tetap semangat meningkatkan ekonomi dalam level nasional maupun internasional,” ucap Rahmat.

Gesits sendiri merupakan prototipe skuter otomatis listrik dengan daya motor 5 Kw. Produk ini dilengkapi dengan baterai lithium ion yang mampu menempuh jarak sejauh 80 - 100 km dalam satu kali pengisian baterai.

Kecepatan maksimum dapat mencapai 100 kpj, (disetarakan dengan sepeda motor bensin 125cc) dan tanpa mengeluarkan emisi sama sekali (zero emission). Rencananya, Garansindo akan segera menjual skuter listrik Gesits ke konsumen pada awal tahun 2018.

Penulis: Ghulam Muhammad Nayazri
Editor : Agung Kurniawan