Twitter Kembali Ditinggal Petingginya - Kompas.com
Senin, 6 Mei 2024

Kaleidoskop 2016

Kaleidoskop 2016

Simak rangkuman peristiwa, informasi, dan ulasan topik hangat yang terjadi selama tahun 2016..

Twitter Kembali Ditinggal Petingginya

Senin, 30 Mei 2016 | 10:26 WIB
ist Logo Twitter di depan kantornya di San Francisco, AS.

KOMPAS.com - Twitter kembali ditinggal oleh para eksekutifnya. Setelah ditinggal empat eksekutifnya pada Januari lalu, kini dua eksekutif lainnya dikabarkan bersiap menyusul.

Dikutip KompasTekno dari Recode, Senin (30/5/2016), dua eksekutif yang dimaksud adalah Jana Messerschmidt selaku Head of Business Development dan Nathan Hubbard, Head of Media and Commerce.

Messerschmidt, menurut sumber dalam Twitter, mengundurkan diri atas kemauannya sendiri. Ia telah bergabung di Twitter selama enam tahun.

Sementara kepergian Hubbard disebut sudah diprediksi sejal Twitter merumahkan delapan persen karyawannya pada Oktober lalu yang sebagian besar adalah tim Commerce di Twitter.

Bagi Twitter, kepergian dua eksekutif ini perubahan besar semenjak empat petinggi mengundurkan diri secara bersamaan pada Januari 2016 lalu.

Baca: Inikah Senja Kala Twitter?

Belum diketahui kapan persisnya kedua petinggi Twitter itu akan hengkang, namun menurut sumber Recode di dalam tubuh Twitter mengatakan perusahaan sudah menyiapkan satu orang sebagai pengganti keduanya.

Orang yang dimaksud adalah Ali Jafari, Vice President yang mengurusi Amplify, bisnis iklan video di Twitter. Jafari dikatakan akan mengurusi pekerjaan di bidang media, pengembangan bisnis sekaligus Amplify dalam satu kesatuan.

Juru bicara Twitter mengonfirmasi kepergian dua eksekutifnya kepada Recode, sekaligus membenarkan peran baru Jafari di tubuh perusahaan.

Penulis: Reska K. Nistanto
Editor : Reza Wahyudi
Sumber: Recode